Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Anusasanaparwa

Anusasanaparwa adalah kitab ke-13 Mahabharata dan merupakan terusan Santiparwa, tentang percakapan antara Yudistira dan Bisma. Kitab ini tidak terdapatkan dalam bahasa Jawa kuno. Dalam kitab ini berisi kisah penyerahan diri Yudistira kepada Rsi Bhisma untuk menerima ajarannya. Bhisma mengajarkan tentang ajaran Dharma, Artha, aturan tentang upacara, kewajiban seorang raja dan sebagainya.

Dalam kitab ini diceritakan pula meninggalnya Bisma dan berpulangnya dia ke surga.

Kembali kehalaman sebelumnya