Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Bandar Udara Internasional Ramón Villeda Morales

Bandar Udara Internasional Ramón Villeda Morales
Aeropuerto Internacional Ramón Villeda Morales
Informasi
JenisPublik/Militer
PengelolaInterAirports
LokasiSan Pedro Sula
Zona waktuUTC-6
Koordinat{{{coordinates}}}

Bandar Udara Internasional Ramón Villeda Morales Aeropuerto Internacional Ramón Villeda Morales (IATA: SAPICAO: MHLM), yang juga dikenal sebagai Bandar Udara Internasional La Mesa, berjarak 11 kilometer (6,8 mi) dari kota San Pedro Sula, di dalam Departemen Cortés di Honduras. Bandara ini diberi nama sesuai dengan Ramón Villeda Morales, yang menjadi Presiden Honduras mulai tahun 1957 hingga 1963.

Bandara ini merupakan bandara utama dan tersibuk di Honduras, menangani sekitar 600.000 penumpang pada tahun 2007. Bandara ini juga menangani sekitar 150 penerbangan domestik maupun internasional. Bandara ini menyediakan hubungan yang dekat dengan atraksi wisatawan seperti Reruntuhan Maya di Copan, La Ceiba, dan pantai karibia seperti Roatan dan Tela.

Sebuah terminal baru direncanakan akan selesai pada tahun 2015, sejalan dengan program ekspansi bandara yang diluncurkan oleh InterAirports. Saat ini pihak bandara memberlakukan pajak keberangkatan senilai $37.85 (atau 700 Lempiras) untuk membantu pendanaan pengembangan bandara.

Kondisi bandara sangat mempermudah pergerakan penumpang. Semua penerbangan yang tiba dan meninggalkan bandara dilayani di lantai kedua, di mana terdapat juga pusat pengamanan. Lantai utama terdiri dari beberapa toko dan restoran, konter tiket, bank untuk membayar pajak keberangkatan, ATM dan tempat penukaran valuta asing. Bea cukai juga terdapat di lantai utama. Saat baru tiba di Honduras, semua penumpang akan melewati bea cukai, di mana terdapat jalur khusus untuk penduduk lokal dan wisatawan atau imigran. Jalur ini cukup panjang namun hanya dibutuhkan waktu beberapa menit untuk melewati meja bea cukai dan wilayah pemeriksaan. Saat meninggalkan negara, diharuskan membayar pajak keberangkatan dengan bukti pembayaran yang terdapat di boarding pass.

Fasilitas

Bandara ini berada pada ketinggian 91 kaki (28 m) di atas permukaan laut. Bandar Udara Internasional Ramón Villeda Morales memiliki satu landasan pacu dengan arah 04/22 dan memiliki permukaan beton berukuran 2.805 × 45 meter (9.203 × 148 ft).][1]

Maskapai dan destinasi

MaskapaiTujuan
Aero Caribbean Havana
Aerolíneas Sosa La Ceiba, Roatán, Tegucigalpa
Aeroméxico Connect Mexico City
American Airlines Miami
Continental Airlines Houston-Intercontinental, Newark
Copa Airlines Panama City, San José de Costa Rica
Delta Air Lines Atlanta
Maya Island Air Belize City, Guatemala City
Spirit Airlines Fort Lauderdale
TACA Guatemala City, La Ceiba, Miami, New York-JFK, Tegucigalpa, San José de Costa Rica, San Salvador
TACA oleh Isleña Airlines La Ceiba, Tegucigalpa, Roatan

Maskapai kargo

MaskapaiTujuan
Amerijet International Fort Lauderdale, San Salvador, Merida, Miami
Atlas Air Houston
DHL de Guatemala Guatemala City
United Parcel Service Miami

Referensi

  1. ^ Airport information for MHLM[pranala nonaktif permanen] from DAFIF (effective October 2006)

Pranala luar


Kembali kehalaman sebelumnya