Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Dewa Budjana

Dewa Budjana
Informasi latar belakang
Nama lahirI Dewa Gede Budjana
Lahir30 Agustus 1963 (umur 61)[1]
Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur, Indonesia
Genre
PekerjaanMusisi
InstrumenGitar
Tahun aktif1976–sekarang
Artis terkait
  • Gigi
  • Trisum
  • Java Jazz
  • Spirit
Situs webwww.dewabudjana.com

I Dewa Gede Budjana (lahir 30 Agustus 1963) adalah gitaris dan pencipta lagu Indonesia. Ia dikenal sebagai pendiri dan pemimpin merangkap anggota dari grup musik rock alternatif Gigi.

Awal Karier

Ketertarikan dan bakat Dewa Budjana pada musik, khususnya gitar sudah sangat dominan, terlihat sejak ia masih duduk di bangku Sekolah Dasar di Klungkung Bali. Berdasarkan dari wawancara bersama Soleh Solihun, Budjana awalnya tertarik pada gitar karena melihat poster di kamar kakaknya. Tapi awal pertama kali Budjana belajar bermain gitar adalah dari tukang bangunan yang tinggal di dekat rumahnya yang bernama John. Dari John itu lah Budjana mengerti dan bisa memainkan kunci-kunci dasar dan Budjana pertama kali diajarkan John memainkan lagu dari Lombok yang berjudul Lalo Midang. Budjana kecil pernah mencuri uang neneknya[2] untuk sekadar memenuhi keinginannya membeli gitar pertamanya seharga 10.000 rupiah.[3]

Sejak memiliki gitar pertama inilah yang membuat Budjana tidak lagi memiliki semangat untuk bersekolah, baginya gitar adalah nomor 1. Pada saat itu Budjana mempelajari sendiri teknik bermain gitar, dan dia mampu dengan cepat mahir mempelajari lagu Deddy Dores berjudul "Hilangnya Seorang Gadis" dan lagunya The Rollies berjudul "Setangkai Bunga", itupun disaat ia sama sekali belum tersentuh literatur-literatur musik (gitar) yang formal.

Budjana menjadi lebih bergairah dalam hal bermusik terlihat ketika dia pindah ke Surabaya, Jawa Timur di mana ia mengambil kursus musik klasik dan bergabung dengan sebuah band yang banyak berpartisipasi dalam pertunjukan musik. Setelah lulus dari SMAN 2 Surabaya, Budjana memutuskan hijrah ke Jakarta[3] untuk mengejar mimpinya berkarier sebagai musisi profesional.

Perjalanan karier

Surabaya ke Jakarta

Pada tahun 1976 ketika menginjak usianya yang ke tiga belas, nama Budjana mulai terdengar di dunia musik di Surabaya. Kemudian, pada tahun 1981 dia membeli sebuah gitar listrik ( Aria Pro II) dan mulai bermain musik dengan banyak orang yang berbeda. Perlahan-lahan gaya musiknya mulai berubah dari rock, pop ke jazz. Saat itu ia mulai terpengaruh oleh John McLaughlin dari Mahavishnu Orchestra, Chick Corea, Gentle Giant, Kansas, Tangerine Dream, American Garage, Pat Metheny dan Allan Holdsworth.[3]

Pada tahun 1980 Budjana mulai bergabung bersama Squirrel, band jazz pertama di sekolahnya di Surabaya. Squirrel sering ikut berpartisipasi dalam sejumlah acara musik nasional, termasuk Light Music Contest pada tahun 1984 di Teater Terbuka, Taman Ismail Marzuki, Jakarta. Meskipun banyak kontestan turut serta dalam ajang lomba tersebut namun Budjana sanggup mengungguli kompetisi tersebut dan terpilih menjadi pemain gitar terbaik. Satu tahun setelah itu, Budjana memutuskan untuk terbang ke Jakarta untuk mengembangkan karier musiknya. Perjalanan ini membawanya ke Jack Lesmana sebuah legenda jazz Indonesia, yang memperkenalkannya kepada musisi profesional lainnya.[3] Dari ia Budjana banyak mengenal dan mendapatkan pengetahuan mengenai filosofi-filosofi dalam bermain jazz, termasuk tentu saja bermain standard jazz dengan lebih baik.[2]

(1985-1993): Setelah di Jakarta

Meskipun Jack Lesmana memberikan Budjana banyak kesempatan dan peluang dalam karier bermusik di Indonesia namun Indra lah yang pertama kali membujuknya untuk menjadi seorang session player. Setelah menjalani hidup di Jakarta Budjana akhirnya mulai beradaptasi dan banyak bergaul dengan musisi-musisi lokal yang baru ia kenal, bermain musik di kafe juga salah satu kegiatan rutinnya. Beruntung tidak berapa lama setelah itu Budjana mulai banyak mendapatkan tawaran untuk mengisi rekaman-rekaman kaset seperti pada album solo Indra Lesmana, Catatan si Boy II, Andre Hehanussa, Heidy Yunus, Memes, Chrisye, Mayangsari, Dewi Gita, Desy Ratnasari, Potret, Trakebah, Caesar (Deddy Dores), Nike Ardila dan lain-lain.[2]

Beberapa tahun kemudian Budjana bergabung dengan Spirit band[3] dan sempat merilis dua album bersama grup musik tersebut, yang pertama berjudul "Spirit"[2] dan yang ke dua berjudul "Mentari". Beberapa tahun setelah itu Budjana memutuskan untuk keluar dari Spirit band dan bergabung dengan Java Jazz (Indra Lesmana). Ia juga sempat bermain dengan banyak band seperti Jimmy Manopo Band, Erwin Gutawa Orkestra, Elfa's Big Band dan Twilite Orchestra.[3]

Di antara tahun 1989 - 1993 Budjana juga pernah membantu Indra Lesmana untuk mengajar di sekolah miliknya. Di sela-sela waktu mengajar itu kadang sering dipergunakan oleh Budjana untuk berlatih gitar secara trio atau jam session dengan siapapun di sekolah tersebut. Pada tahun 1993 Budjana bergabung dengan Indra Lesmana "Java Jazz" bersama Cendy Luntungan (drum) dan Jefrey Tahalele (bass akustik) dan sempat merilis satu album berjudul "Moon in Asia" atau "Bulan di Asia" dengan genre jazz yang agak progressive dicampur dengan sentuhan musik New Age.[2] Bersama Java Jazz Budjana juga sering ikut berpartisipasi dalam banyak festival Jazz seperti North Sea Jazz Festival, World Jazz Convention di Den Haag, Belanda, Jak Jazz, Java Jazz festival dan banyak lagi.[3]

(1994-kini): Bersama Gigi

"Gitarku……..hidupku" "Gitarku……..kekasihku" "Gitarku……..inspirasiku" "Gitarku……..karyaku" & "kupersembahkan gitarku."

—Dewa Budjana[3]

Hingga saat ini Dewa Budjana kemudian membentuk grup band yang bernama Gigi, band yang dibentuknya pada tahun 1994 bersama Armand Maulana (vokal), Thomas (bass), Ronald (drum) dan Baron (gitar). Sebelumnya pada tahun 1992 Budjana pernah menyampaikan keinginannya untuk membentuk grup musik dengan dua pemain gitar. Keinginannya tersebut baru terwujud dua tahun kemudian, yaitu pada tahun 1994. Dia membentuk band dengan formasi dua gitaris, berpasangan dengan Baron.[2] Band itulah yang sekarang dikenal dengan nama GIGI. Awalnya perjalalanan Gigi terhitung cukup mulus, di albumnya yang ke dua yaitu "Dunia" Gigi sanggup mencentak penjualan yang cukup fantastis yaitu 400 ribu copy. Namun sayangnya setelah album tersebut Gigi harus rela kehilangan Baron. Kemudian setelah itu bongkar pasang personilpun tak terhindarkan lagi. Namun setelah hadirnya Hendy di album Next Chapter pada tahun 2006 Gigi terlihat mulai stabil kembali.[4]

Bersamaan dengan Gigi di album yang ke enam, Budjana mencoba meneruskan cita-citanya yang dulu yaitu membuat album solo jazz. Sejak saat itu Budjana telah merilis sebanyak 4 album solo yang berjudul: Nusa Damai,[5] Gitarku, Samsara dan Home.[6] Home[7] adalah sebuah album penghormatan kepada korban bencana tsunami yang terjadi pada bulan Desember tahun 2004.[3] Di album "Samsara", Budjana juga mulai melibatkan musisi luar seperti Peter Erskine (pemain drum dari grup musik Weather Report).[3][8][9] Pada bulan Desember tahun 2007 [10].Budjana menggelar konser solonya untuk yang pertama kali dengan tema "Gitarku, "Hidupku"; "Kekasihku". Ditemani antara lain oleh: Adi Darmawan (bass), Sandy Winarta (Drum), Irsa Destiwi (Keyboard), Jalu D. Pratidina (Kendang) dan Saat pada (suling). Kemudian pada tahun 2010 Budjana menggelar lagi konser tunggalnya untuk yang ke dua kalinya dengan dibantu musisi-musisi antara lain: Sandy Winarta (drum), Shadu Shah Chaidar (bass), Irsa Destiwi (piano), Dandy Lasahido (keyboards), Saat (suling) dan Jalu Pratidina pada (perkusi).[11]

Menurut pengamat musik Denny Sakrie gitar bagi Budjana adalah belahan jiwa bahkan gitar adalah refleksi sebuah harga diri atau kehormatan. Budjana dan gitarnya adalah sebuah senyawa yang tak terpisahkan. Ini diperlihatkan ketika menggelar konser tunggalnya di Gedung Kesenian Jakarta,[10] yang dibarengi peluncuran buku Gitarku, Hidupku, Kekasihku. Kekuatan utama Budjana terletak pada serpihan komposisi yang kuat dan selalu menyusupkan tema tertentu serta menyusupkan roh yang kuat pula dalam pola permainan gitarnya. Kekaguman dan luapan rasa cinta Budjana terhadap sosok wanita juga sangat terasa dalam beberapa komposisi karyanya. Pada saat itu Budjana menggunakan 8 gitar kesayangannya, termasuk gitar Parker Fly yang diberinya nama Saraswati.[12]

Trisum

Trisum awalnya terbentuk pada tahun 2004 di mana Budjana, Tohpati, dan Balawan tampil sepanggung dalam sebuah acara peluncuran produk. Setahun kemudian mereka bertiga tampil di pagelaran Java Jazz Festival dan ternyata mendapat sambutan yang sangat baik dari penonton. Mereka kembali tampil sepanggung dalam konser bertajuk Dialog Tiga Gitar di Graha Bakti Budaya, Taman Ismail Marzuki (TIM) pada akhir tahun 2005. Di konser inilah kiprah tiga gitaris andal ini semakin dikenal luas oleh publik, di mana selanjutnya mereka pun roadshow ke berbagai kota di Indonesia.[13]

Diskografi

Dalam perjalanan kariernya, Dewa Budjana pernah bergabung dengan kelompok-kelompok musik di Indonesia, diantaranya adalah:

Spirit band

Java Jazz (grup musik)

Gigi (album studio)

Gigi (album lain)

Album Solo

Album Rohani

Trisum (album)

Buku

  • 2009 - Dewa Budjana merilis sebuah buku yang berjudul "Gitarku,Hidupku,Kekasihku"[15]

DVD Konser

  • Dewa Budjana Live in Concert 7 Desember 2007, Gedung Kesenian Jakarta

Gitar, Amplifier & Efek

Gitar

  • Parker Nitefly Mahogany / Parker Saraswati
  • Parker Fly Deluxe Majik Blue
  • PRS McCarty Hollow Body
  • Gibson L5
  • Klein Electric Guitar
  • Duesenberg
  • Carvin Kiesel Headless
  • Godin Multiac Steel
  • Dll.

Efek

  • Rat Distortion
  • Ibanez TS9
  • Fulltone Octafuzz
  • EHX Big Muff
  • Whammy Pedal
  • Digitech Wah
  • Boss Wah
  • Boss Volume Pedal
  • Ibanez Volume Pedal
  • Line 6 Echopro
  • Line 6 Modpro
  • Line 6 Podpro
  • CAE RS-10 Bradshaw
  • MXR Phase 90
  • MXR Envelope Filter
  • Fractal AxeFX 2
  • Fractal Multieffects
  • Oddfellow Caveman
  • Providence
  • Dll.

Ampli

  • Mesa Boogie Lone Star
  • Mesa Boogie Rectifier Preamp
  • Roland Amp
  • Mesa V-Twin Rack
  • Mesa Boogie Dual Rectifier
  • Marshall

Filmografi

Film

Tahun Judul Dikreditkan sebagai Catatan
Komponis
2004 Brownies Ya

Penghargaan dan nominasi

Tahun Penghargaan Kategori Nomine Hasil Rujukan
2005 Festival Film Indonesia Penata Musik Terbaik Brownies Nominasi
2015 Anugerah Musik Indonesia 2015 Karya Produksi Instrumentalia Terbaik "Saniscara" Nominasi
2017 Anugerah Musik Indonesia 2017 "Solas PM" Nominasi
2019 Anugerah Musik Indonesia 2019 "Mahandini" Nominasi [16][17]
2022 Anugerah Musik Indonesia 2022 "Matahati" Menang [18][19]
2023 Anugerah Musik Indonesia 2023 "Kajakangin" Nominasi [20]

Referensi

  1. ^ "Profil Dewa Budjana yaitu Biodata, Profil Pribadi & Data Keluarga". Diakses tanggal 19 November 2021. 
  2. ^ a b c d e f Jurus melawan rutinitas, Morningjazz.co.cc, diakses 19 Maret 2011
  3. ^ a b c d e f g h i j Situs resmi Dewa Budjana, Biografi Dewa Budjana, diakses 18 Maret 2011
  4. ^ 10 Band retak dan pecah paling fenomenal Diarsipkan 2011-08-28 di Wayback Machine., Tabloidbintang.com, diakses 20 Maret 2011
  5. ^ Review album Nusa Damai, Wartajazz.com, diakses 19 Maret 2011
  6. ^ Review album Home Dewa Budjana[pranala nonaktif permanen], Jazzreview.com, diakses 19 Maret 2011
  7. ^ Home: Kembali ke ranah Jazz[pranala nonaktif permanen], KapanLagi.com, diakses 19 Maret 2011
  8. ^ Review album Samsara[pranala nonaktif permanen], ohbingung.multiply.com, diakses 19 Maret 2011
  9. ^ Budjana bikin album religius Samsara[pranala nonaktif permanen], Iloveblue.com, diakses 19 Maret 2011
  10. ^ a b Konser tunggal Dewa Budjana di Gedung Kesenian Jakarta, Wartajazz.com, diakses 19 Maret 2011
  11. ^ Konser Dewa Budjana[pranala nonaktif permanen], Salihara.org, diakses 19 Maret 2011
  12. ^ Budjana memetik belahan jiwa[pranala nonaktif permanen], Rumah musik Denny Sakrie, diakses 19 Maret 2011
  13. ^ Review Trisum Diarsipkan 2013-01-02 di Wayback Machine., Aanwae.multiply.com, diakses 19 Maret 2011
  14. ^ McGlenaghan, Dan (1 Agustus 2021). "Dewa Budjana: Naurora". Allaboutjazz (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 20 November 2021. 
  15. ^ Dewa Budjana Gitarku, Hidupku, Kekasihku[pranala nonaktif permanen] Bengkelmusik.com, diakses 16 Maret 2011
  16. ^ Yanuar, Elang Riki (8 Oktober 2019). "Daftar Lengkap Nominasi AMI Awards 2019". Medcom.id. Diakses tanggal 9 Oktober 2019. 
  17. ^ adminami. "Daftar Lengkap Nominasi 22nd AMI Awards". ami-awards.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-01-17. 
  18. ^ "DAFTAR LENGKAP NOMINASI 25TH ANUGERAH MUSIK INDONESIA / AMI AWARDS 2022". Yayasan Anugerah Musik Indonesia. 14 September 2022. Diakses tanggal 20 Oktober 2022. 
  19. ^ "DAFTAR LENGKAP PENERIMA 25TH ANUGERAH MUSIK INDONESIA / AMI AWARDS 2022". Yayasan Anugerah Musik Indonesia. 14 Oktober 2022. Diakses tanggal 20 Oktober 2022. 
  20. ^ Febriani, Prih Prawesti (21 September 2023). "Daftar Lengkap Nominasi AMI Awards 2023". Detik.com. Diakses tanggal 6 Mei 2024. 

Pranala luar

Read other articles:

В Википедии есть статьи о других людях с такой фамилией, см. Герчиков; Герчиков, Владимир. Владимир Герчиков Имя при рождении Владимир Ермиевич Герчиков Дата рождения 9 октября 1943(1943-10-09) (80 лет) Место рождения Хабаровск, РСФСР, СССР Гражданство  СССР Россия Профе...

 

Les procédures législatives de l'Union européenne sont l'ensemble des processus conduisant à l'élaboration des lois au niveau européen. Ces procédures impliquent le Parlement européen et le Conseil de l'Union européenne, et, en tant que détentrice de l'initiative législative, la Commission européenne. Les parlements nationaux de l'Union européenne ont aussi le pouvoir mineur de freiner légèrement le processus. Sauf quelques exceptions, les propositions de loi doivent être appr...

 

Teriantropia, segundo a Encyclopedia of Religion, é um termo utilizado para denotar uma divindade ou criatura combinando a forma ou atributos de um humano com os de um animal. Não é um termo academicamente consistente, pois sua descrição pode abranger contextos de antropomorfismo, imagens de divindades animais, personificações ritualísticas, identificação totêmica de caçador e presa e liminaridade da natureza humana e animal, mas é comum também para o conceito sobrenatural de tr...

Badminton tournament in Indonesia Badminton tournament2023 Indonesia MastersTournament detailsDates24–29 JanuaryLevelSuper 500Total prize moneyUS$420,000VenueIstora Gelora Bung KarnoLocationJakarta, IndonesiaChampionsMen's singles Jonatan ChristieWomen's singles An Se-youngMen's doubles Leo Rolly Carnando Daniel MarthinWomen's doubles Liu Shengshu Zhang ShuxianMixed doubles Feng Yanzhe Huang Dongping ← 2022 2024 → The 2023 Indonesia Masters (officially known as the Daihatsu Indonesia Ma...

 

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Maret 2023. MediatrusrPR atau PT Andalan Mitra KomunikaIndustriPublic RelationsKehumasan, KomunikasiDidirikanJakarta, IndonesiaPendiriLuthfi SubagioKantorpusatPT Andalan Mitra Komunika, AKR Tower Lantai 16 Unit A, Jl. Panjang No 5, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, 11530T...

 

InfoStable release6.8 / July 3, 2021; 2 years ago (2021-07-03) Written inCOperating systemUnix-likePlatformCross-platformTypeDocumentation viewerLicenseGNU General Public LicenseWebsitewww.gnu.org/software/texinfo/ Info is a software utility which forms a hypertextual, multipage documentation and help viewer working on a command-line interface. Info reads info files generated by the texinfo program and presents the documentation as a tree with simple commands to traverse the...

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Bhalji Pendharkar – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (March 2009) (Learn how and when to remove this template message) Bhalji PendharkarPendharkar on a 2013 stamp of IndiaBornBhalji Pendharkar(1897-05-03)3 May 1897Died26 November 1994(1994-11-26) (ag...

 

Bright pink rose cultivar Rosa 'Bewitched'Rosa 'Bewitched'GenusRosa hybridHybrid parentage'Queen Elizabeth' x 'Tawny Gold'Cultivar groupHybrid tea roseMarketing names'Bewitched'BreederDr. Walter LammertsOriginUnited States, 1967 Rosa 'Bewitched' is a medium pink Hybrid tea rose cultivar, bred by Dr. Walter Lammerts in 1967. The rose was introduced into the United States by the Germain Seed & Plant Company under the marketing name, 'Bewitched'. The cultivar was named an All-America Rose Se...

 

2024 U.S. stage legislative elections For related races, see 2024 United States elections. 2024 United States state legislative elections ← 2023 November 5, 2024 2025 → 85 legislative chambers44 states   Party Republican Democratic Coalition Current chambers 56 41 2[a][b] Map of upper house elections:     Democratic-controlled chamber up     Republican-controlled chamber up    ...

2010 film by Christopher Nolan For other uses, see Inception (disambiguation). InceptionTheatrical release posterDirected byChristopher NolanWritten byChristopher NolanProduced by Emma Thomas Christopher Nolan Starring Leonardo DiCaprio Ken Watanabe Joseph Gordon-Levitt Marion Cotillard Elliot Page[a] Tom Hardy Cillian Murphy Tom Berenger Michael Caine CinematographyWally PfisterEdited byLee SmithMusic byHans ZimmerProductioncompanies Warner Bros. Pictures Legendary Pictures Syncopy D...

 

日泰関係 日本 タイ 日泰関係(にったいかんけい、タイ語: ความสัมพันธ์ญี่ปุ่น-ไทย、英語: Japan–Thailand relations)では、日本とタイの関係について述べる。 両国の比較 日本 タイ王国 人口 1億2,614万6千人(2020年)[1] 6,617万人(2021年)[2] 面積 37万7,975 km2[3] (145,937 sq mi) 51万3,140 km 2[4] (198,124 sq mi) 人口密度 333.7人/km2 (86...

 

German politician (born 1960) Boris PistoriusPistorius in 2019Minister of DefenceIncumbentAssumed office 19 January 2023ChancellorOlaf ScholzPreceded byChristine LambrechtMinister for Interior and Sportsof Lower SaxonyIn office19 February 2013 – 18 January 2023Minister-PresidentStephan WeilPreceded byUwe SchünemannSucceeded byDaniela BehrensLord Mayor of OsnabrückIn office7 November 2006 – 19 February 2013DeputyBurkhard JasperKarin Jabs-KieslerMichael HagedornBirgi...

American mathematician William FultonWilliam Fulton at Oberwolfach in 2006Born (1939-08-29) August 29, 1939 (age 84)Naugatuck, Connecticut, USNationalityAmericanAlma materPrinceton UniversityAwardsLeroy P. Steele Prize (2010)Scientific careerFieldsMathematicsInstitutionsUniversity of MichiganUniversity of ChicagoBrown UniversityBrandeis UniversityDoctoral advisorGerard WashnitzerOther academic advisorsJohn MilnorJohn Coleman MooreGoro ShimuraDoctoral studentsRobert Lazarsfeld W...

 

Fictional character Junko EnoshimaDanganronpa characterJunko behind Monokuma, as depicted in Danganronpa: Trigger Happy Havoc.First appearanceDanganronpa: Trigger Happy Havoc (2010)Last appearanceIdentity V × Danganronpa (2021)Created byKazutaka KodakaDesigned byRui KomatsuzakiVoiced by English As Monokuma:Brian Beacock (video games)[1]Greg Ayres (anime)[2]As Junko:Amanda Céline Miller (video games)[3]Erin Fitzgerald (video games)[4]Jamie Marchi (anime)[2...

 

SMK Negeri 1 JamblangInformasiDidirikan2004JenisNegeriNomor Pokok Sekolah Nasional20244699Kepala SekolahDrs. toto SunartoJurusan atau peminatan Jurusan Listrik Teknik Otomasi Industri (TOI) Jurusan Otomotif Teknik Kendaraan Ringan (Mobil) Teknik Sepeda Motor Jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) Teknik Komputer Jaringan (TKJ) Jurusan Bangunan Teknik Gambar Bangunan (Arsitektur) Jurusan Perbankan Rentang kelasX, XI, XIIStatusSekolah Standar NasionalAlamatLokasiJalan Nyi Mas Rarakerta Kec...

Coordenadas: 12º 58' 59 S 038º 28' 50 W Bateria do Palácio do Governador Estilo Bateria Conservação Desaparecida Aberto ao público Não A chamada Bateria do Palácio do Governador localizava-se numa colina junto ao Palácio do Governador, no Centro Histórico de Salvador, no estado da Bahia, no Brasil. História Esta bateria encontra-se relacionada por BARRETTO (1958), que esclarece ter se constituído em um simples parapeito com uma guarita, artilhado com três peças de bronze (uma de...

 

Artikel ini tidak memiliki referensi atau sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa dipastikan. Tolong bantu perbaiki artikel ini dengan menambahkan referensi yang layak. Tulisan tanpa sumber dapat dipertanyakan dan dihapus sewaktu-waktu.Cari sumber: Kelenjar – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTOR artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia. Tidak ada alasan yang diberikan. Silakan kembangkan artikel ini semampu Anda. Mer...

 

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Glons – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (December 2009) (Learn how and when to remove this template message) Glons (Walloon: Glon; Dutch: Glaaien) is a village of Wallonia and a district of the municipality of Bassenge, located in the province of Li...

Jalur kereta pinggiran kota BeijingInfoWilayahBeijingJenisKereta komuterOperasiDimulai6 Agustus 2008OperatorBiro Kereta Beijing Peta rute Jalur kereta pinggiran kota Beijing Hanzi sederhana: 北京城市铁路 Hanzi tradisional: 北京城市鐵路 Alih aksara Mandarin - Hanyu Pinyin: Běijīng Chéngshì Tiělù nama alternatif Hanzi sederhana: 北京市郊铁路 Hanzi tradisional: 北京市郊鐵路 Alih aksara Mandarin - Hanyu Pinyin: Běijīng Shìjiāo Tiělù Jalur kereta pinggiran kota ...

 

Brazilian actress (born 1977) Danni SuzukiSuzuki in 2008Born (1977-09-21) 21 September 1977 (age 46)Rio de Janeiro, BrazilAlma materPontifical Catholic University of Rio de JaneiroOccupationsActressfilmmakertelevision hostYears active1998–presentSpouse Fábio Novaes ​ ​(m. 2011; div. 2013)​Children1 Daniele Suzuki (Brazilian Portuguese: [dɐ̃niˈɛʎi suˈzuki]; born 21 September 1977) is a Brazilian actress, filmmaker,...

 
Kembali kehalaman sebelumnya