Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Oslan Husein

Oslan Husein
LahirOslan Husein
(1931-04-08)8 April 1931
Padang, Sumatera Barat, Hindia Belanda
Meninggal16 Agustus 1972(1972-08-16) (umur 41)
Jakarta
Nama lainOslan
Pekerjaan
Tahun aktif19481971
Suami/istriDarlius Nida
Anak4 Boy Oslan, Linda Oslan, Novri Oslan
Musicbrainz: 7aa531f0-9928-4279-ae99-6aef87fbf7f0 Discogs: 3660278 Modifica els identificadors a Wikidata

Oslan Husein (8 April 1931 – 16 Agustus 1972), terkenal dengan mononim Oslan, adalah seorang penyanyi dan aktor Indonesia. Pada era 50-an Oslan terkenal karena menyanyikan lagu-lagu berbahasa Minang. Di antara lagu yang sangat populer dibawakannya adalah "Kampuang Nan Jauh di Mato" dan lagu klasik Idul Fitri "Lebaran" (Selamat Hari Lebaran).

Biografi

Oslan Husein anak keempat dari tujuh bersaudara, ayahnya seorang pedagang kain Para Karambia bernama Husein sedangkan ibunya berasal dari Belanda bernama Brigitte yang memiliki keturunan Jerman-Inggris-Belanda. Oslan menghabiskan masa kecilnya di Padang, dan memulai menyukai seni suara sejak masih duduk di Daisan Kotogomikun Gakko (sekarang Sekolah Dasar). Kemudian terus berlanjut hingga SMP. Menginjak SMA karena berbagai hal Oslan tidak menyelesaikan sekolahnya hingga tamat, kebetulan masa SMA Oslan berdekatan dengan masa kemerdekaan Republik Indonesia. Saat menjadi Tentara Pelajar Oslan sering menyanyi untuk menghibur dan membangkitkan semangat kawan-kawannya.[1]

Pengalaman bernyanyi pertama kali didapatinya, saat dia mencoba mengamen dengan menyenandungkan ayat-ayat suci Alquran di depan gerbang sebuah pasar malam di Padang, kemudian banyak orang yang tertarik dan memberinya uang. Dari pengalaman tersebut Oslan yakin, bahwa dengan tarik suara bisa mendatangkan uang. Oslan juga memiliki selera humor yang cukup tinggi, tetapi dalam menghibur dia sadar, bahwa dia tak akan bisa menjadi seorang pelawak. Timbre suaranya memiliki karakter yang cukup unik, ada sedikit warna genit pada gaya menyanyi popnya.[1]

Pada tahun 1950, ketika usianya baru 19 tahun, Oslan nekad merantau ke Jakarta. Di Jakarta dulu ia tinggal di seputar daerah Keramat Sentiong. Oslan mulai mencari-cari pekerjaan di Jakarta, Ia sempat bekerja pada Departemen Pekerjaan Umum (DPU). Pada suatu waktu bertemulah Oslan dengan sahabat lamanya yang bernama Alwi, kelak orang inilah yang sangat berjasa pada karier Oslan. Kemudian Alwi mencoba membawa dan mengenalkan Oslan pada sebuah grup musik yang bernama Kinantan. Tiga tahun kemudian bersama grup musik tersebut, Oslan mulai bersentuhan dengan dunia film. Seperti pada film "Harimau Tjampa" (1953). Setelah itu ada beberapa film lagi yang lagu temanya dinyanyikan oleh Oslan. Di antaranya "Arini"(1955), "Daerah Hilang" (1956).[2]

Pada masa itu ketenaran Oslan sebagai penyanyi lagu daerah Minang semakin meningkat bersama band "Teruna Ria" yang didirikannya bersama Moes DS pada tahun 1959. Ombak puruih, Urang Lolong, Sinandi-Nandi, dan Kaparinyo adalah beberapa lagu populer yang dinyanyikan Oslan bersama orkes Teruna Ria. Ketenaran Oslan telah dapat disejajarkan dengan orkes-orkes terkenal lainnya seperti Orkes Gumarang dan Orkes Kumbang Tjari. Oslan Husein juga mempopulerkan sejumlah lagu hits berbahasa Indonesia, di antaranya lagu klasik yang juga terkenal di Malaysia dan Singapura, Lebaran ciptaan pemimpin Orkes Widjaja Kusuma M. Jusuf,[3] Menimbang Rasa ciptaan Oslan sendiri, AndeTja AndeTji (Andeca Andeci) dan Stambul Cha Cha. Lagu Stambul Cha Cha didendangkannya dengan jenaka dalam bahasa campur aduk Indonesia, Betawi, dan Minang.

Oslan baru muncul di layar putih pada tahun 1961 lewat film yang berjudul "Detik Detik Berbahaya", sebagai pemeran pembantu bersama sahabat lamanya Alwi, kemudian juga pada film "Seribu Langkah" dan "Kasih Tak Sampai".[2] Dalam film "Hadiah 2.000.000." dia menjadi peran utama, juga bersama Alwi. Tetapi setelah itu dia lebih banyak memegang peran pembantu, di antaranya dalam "Antara Timur dan Barat" (1963), "Madju Tak Gentar" (1965), "Belaian Kasih" (1966). Semenjak tahun 1967, Oslan lebih banyak muncul di panggung sebagai penyanyi dan pelawak bersama kawan duetnya Alwi. Lalu pada tahun 1970 bersama Ernie Djohan mereka membentuk grup Erosa (Erni - Oslan - Alwi). Sebagai pengisi tetap acara Siaran ABRI RRI Studio Jakarta. Ia meninggal setelah menderita sakit yang cukup lama di RS Ancol, Jakarta.[2]

Penghargaan

Pada tahun 2009 lagu legendaris Bengawan Solo karya Gesang Martohartono yang dibawakan Oslan dan Orkes Teruna Ria dalam versi rock 'n roll bergaya campuran antara Elvis Presley dan The Platters dinobatkan menjadi satu dari 150 Lagu Terbaik Indonesia Sepanjang Masa oleh majalah Rolling Stone Indonesia. Lagu ini berada di urutan ke-11.[4].[5] Pemerhati musik Remy Silado mencatat Oslan sebagai orang pertama yang menyanyikan Bengawan Solo dengan gaya rock.[6] Sedangkan album Oslan yang berjudul Oslan Husein (1964) juga masuk dalam daftar 150 Album Terbaik Indonesia di urutan ke-37.[7]

Diskografi

Filmografi

Lihat pula

Referensi

  1. ^ a b Oslan Husein di Jejak Musik[pranala nonaktif permanen], Jejakmusik, diakses 17 April 2011 (Tempo Edisi. 26/II/02 - 8 September 1972)
  2. ^ a b c Oslan Husein di Film Indonesia, filmindonesia.or.id, diakses 17 April 2011
  3. ^ Oslan Husein di piringanhitam Diarsipkan 2011-04-21 di Wayback Machine., diakses 12 Desember 2011
  4. ^ Lagu Bengawan Solo versi Oslan Husein di 150 Lagu Terbaik Indonesia Sepanjang Masa versi Majalah Rolling Stone Indonesia Diarsipkan 2012-03-16 di Wayback Machine., diakses 12 Desember 2011
  5. ^ 150 Lagu Indonesia Terbaik versi Majalah Rolling Stone
  6. ^ Rock Around dan Ngak Ngik Ngok Diarsipkan 2011-08-13 di Wayback Machine., Kompas 24 Juli 2011, diakses 12 Desember 2011
  7. ^ 150 Album Indonesia Terbaik versi Majalah Rolling Stone

Pranala luar

Read other articles:

هذه مقالة غير مراجعة. ينبغي أن يزال هذا القالب بعد أن يراجعها محرر مغاير للذي أنشأها؛ إذا لزم الأمر فيجب أن توسم المقالة بقوالب الصيانة المناسبة. يمكن أيضاً تقديم طلب لمراجعة المقالة في الصفحة المخصصة لذلك. (أكتوبر 2023) هذه المقالة بحاجة لصندوق معلومات. فضلًا ساعد في تحسين هذ...

 

У Вікіпедії є статті про інші значення цього терміна: 25-та бригада. 25-та окрема повітрянодесантна бригада(2002—дотепер) 25-та повітрянодесантна бригада(1993—2002) Нарукавний знак бригади, 2019 рікЗасновано 5 червня 1993Країна  УкраїнаВид  ДШВТип  Десантні військаЧисельніс�...

 

Untuk film 1972, lihat Garam Masala (film 1972). Garam MasalaPoster rilis teatrikalSutradara Priyadarshan Produser Ganesh Jain Ashok Kotwani Ditulis oleh Priyadarshan Neeraj Vora BerdasarkanBoeing Boeing karya PriyadarshanPemeranAkshay KumarJohn AbrahamParesh RawalRimi SenNeha DhupiaRajpal YadavNeetu ChandraDaisy BopannaNargis BagheriPenata musikPritamD. Imman (BGM)SinematograferTirruPenyuntingN. GopalakrishnanArun KumarDistributorVenus Records & TapesAshco Media Arts Pvt Ltd (Ankk ...

يفتقر محتوى هذه المقالة إلى الاستشهاد بمصادر. فضلاً، ساهم في تطوير هذه المقالة من خلال إضافة مصادر موثوق بها. أي معلومات غير موثقة يمكن التشكيك بها وإزالتها. (ديسمبر 2018) راتخ  - قرية -  تقسيم إداري البلد  اليمن المحافظة محافظة صنعاء المديرية مديرية بني حشيش السكا...

 

Село Мойсикипол. Mojsiki Координати 53°04′ пн. ш. 22°46′ сх. д. / 53.067° пн. ш. 22.767° сх. д. / 53.067; 22.767Координати: 53°04′ пн. ш. 22°46′ сх. д. / 53.067° пн. ш. 22.767° сх. д. / 53.067; 22.767 Країна ПольщаПольщаВоєводство Підляське воєводст�...

 

Somerset RailroadThe Mt. Kineo House in 1908OverviewLocaleMaineDates of operation1873–1911SuccessorMaine Central RailroadTechnicalTrack gauge4 ft 8+1⁄2 in (1,435 mm)Length91 miles (146 km) The Somerset Railroad was built to serve Kennebec River communities and later extended through timberlands to a large wooden Victorian era destination hotel on Moosehead Lake. The railway became part of the Maine Central Railroad in 1911; and a portion remained in interm...

1984 film by Stewart Raffill The Ice PiratesTheatrical release poster by Steven ChorneyDirected byStewart RaffillWritten byStewart RaffillStanford ShermanProduced byJohn ForemanStarring Robert Urich Mary Crosby Michael D. Roberts CinematographyMatthew F. LeonettiEdited byTom WallsMusic byBruce BroughtonProductioncompaniesMetro-Goldwyn-MayerJF ProductionsDistributed byMGM/UA Entertainment Co.Release date March 16, 1984 (1984-03-16) Running time91 minutesCountryUnited StatesLangu...

 

ألفية: ألفية 2 قرون: القرن 19 – القرن 20 – القرن 21 عقود: عقد 1890  عقد 1900  عقد 1910  – عقد 1920 –  عقد 1930  عقد 1940  عقد 1950 سنين: 1926 1927 1928 – 1929 – 1930 1931 1932 ← 1928 1927 1926 1929 في المغرب → 1930 1931 1932 عقود: تحتوي هذه المقالة على أهم الأحداث التي شهدتها المغرب في 1929، إضافة إلى أ�...

 

Para otros usos de este término, véase Lascar. Volcán Lascar Vista del LáscarLocalización geográficaCordillera AndesCoordenadas 23°22′00″S 67°44′47″O / -23.366666666667, -67.746388888889Localización administrativaPaís Chile ChileDivisión El LoaLocalización Activo (Alerta Naranja decretada por Sernageomin)Características generalesTipo EstratovolcánAltitud 5.592Observatorio Observatorio Vulcanológico de los Andes del SurMontañismo1.ª ascensión 30/1...

United States historic placeHerring-Cole Hall, St. Lawrence UniversityU.S. National Register of Historic Places Show map of New YorkShow map of the United StatesLocationSt. Lawrence University campus, Canton, New York, U.S.Coordinates44°35′32″N 75°09′50″W / 44.5923°N 75.1639°W / 44.5923; -75.1639Area1 acre (0.40 ha)Built1869ArchitectHuberty & HudswellArchitectural styleItalianateNRHP reference No.74002203[1]Added to NRHPMay 1...

 

National Historic Site of the United States United States historic placeWhitman Mission National Historic SiteU.S. National Register of Historic PlacesU.S. National Historic Site The Oregon Trail at Whitman MissionShow map of Washington (state)Show map of the United StatesLocationWalla Walla County, Washington, United StatesNearest cityWalla Walla, WashingtonCoordinates46°2′24″N 118°27′41″W / 46.04000°N 118.46139°W / 46.04000; -118.46139Built1837WebsiteWhit...

 

American actress (1913–1971) Dorothy ComingoreDorothy Comingore in 1941BornMargaret Louise Comingore(1913-08-24)August 24, 1913Los Angeles, California, U.S.DiedDecember 30, 1971(1971-12-30) (aged 58)Stonington, Connecticut, U.S.Other namesKay WintersLinda WintersOccupationActressYears active1934–1952Spouses Richard Meltzer (married ? – ?) Richard J. Collins(married May 18, 1939–1945) Theodore Strauss(married 1947–1952) John Crowe(married May ...

Character from the Ulster Cycle of Irish mythology For other people with the same name, see Aoife. Painting of Aoife by John Duncan Aífe (Old Irish), spelled Aoife (IPA: [ˈiːfʲə]) in Modern Irish, is a character from the Ulster Cycle of Irish mythology. She appears in the sagas Tochmarc Emire (the wooing of Emer) and Aided Óenfhir Aífe (the death of Aífe's only son). In Tochmarc Emire she lives east of a land called Alpi, usually understood to mean Alba (Scotland), where she i...

 

French footballer Xavier Tomas Tomas in 2015Personal informationDate of birth (1986-01-04) 4 January 1986 (age 37)Place of birth Nantua, FranceHeight 1.83 m (6 ft 0 in)Position(s) Centre-backTeam informationCurrent team Bassin PiennoisNumber 5Youth career GueugnonSenior career*Years Team Apps (Gls)2004–2006 Gueugnon 7 (0)2006–2007 → Rodez (loan) 0 (0)2007–2010 Tours 35 (0)2010–2011 Olympiakos Volou 27 (2)2011–2012 Levadiakos 25 (0)2012–2014 Tours 27 (1)2014�...

 

Federal Data Protection and Information CommissionerGerman: Eidgenössischer Datenschutz- und ÖffentlichkeitsbeauftragterFrench: Préposé fédéral à la protection des données et à la transparenceItalian: Incaricato federale della protezione dei dati e della trasparenzaAgency overviewFormed1993; 30 years ago (1993)[1]JurisdictionFederal administration of SwitzerlandHeadquartersBernMinister responsibleWalter Thurnherr, Federal ChancellorParent agencyFederal Chanc...

Artikel ini perlu dikembangkan agar dapat memenuhi kriteria sebagai entri Wikipedia.Bantulah untuk mengembangkan artikel ini. Jika tidak dikembangkan, artikel ini akan dihapus. Artikel ini tidak memiliki referensi atau sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa dipastikan. Tolong bantu perbaiki artikel ini dengan menambahkan referensi yang layak. Tulisan tanpa sumber dapat dipertanyakan dan dihapus sewaktu-waktu.Cari sumber: Daftar stasiun radio di Papua Pegunungan – berita&...

 

Oracle CorporationJenisPublikKode emitenNYSE: ORCLKomponen S&P 100Komponen S&P 500IndustriPerangkat lunak perusahaanKomputasi awanPerangkat keras komputerDidirikan16 Juni 1977; 46 tahun lalu (1977-06-16)Santa Clara, California, Amerika Serikat[1]PendiriLarry EllisonBob MinerEd Oates[2]KantorpusatAustin, Texas, Amerika SerikatWilayah operasiSeluruh duniaTokohkunciLarry Ellison (Chairman Eksekutif & CTO)Jeff Henley (Wakil Chairman)Safra Catz (CEO)ProdukOracle Ap...

 

MarePoster promosiGenreDramaDitulis olehEriko ShinozakiSutradaraKazuki WatanabeMasae IchikiTakegorō NishimuraTsuyoshi KawakamiNaoki MurahashiKeita HosakaPemeranTao Tsuchiya Yō Ōizumi Takako Tokiwa Kento Yamazaki Sawa Suzuki Yūya Yagira Atsuo Nakamura Fumiyo Kohinata Min Tanaka Yūko TanakaNaratorKeiko TodaPenata musikHiroyuki SawanoNegara asal JepangBahasa asliJepangJmlh. episode156ProduksiProduser eksekutifRen TakahashiProduserTomoki HaseLokasi produksiJepangDurasi15 menitRuma...

Pekerja model (Hanzi: 劳动模范; Pinyin: láodòng mófàn, disingkat sebagai 劳模 atau láomó) adalah sebuah istilah politik Komunis Tiongkok untuk menyebut para pekerja yang dapat menjadi contoh bagi beberapa atau seluruh magang untuk menaati gagasan pekerja sosialis. Gagasan tersebut mirip dengan ikon Stakhanovit Soviet. Pekerja model dipilih di Tiongkok oleh departemen-departemen tingkat provinsi dan pusat. Beberapa kota dan perusahaan besar juga melakukan proses untuk memil...

 

2018 poetry collection Human Hours First editionAuthorCatherine BarnettGenrePoetryPublisherGraywolf PressPublication date2018 Human Hours is a 2018 collection of poetry and essays written by Catherine Barnett, published by Graywolf Press. The collection received positive reviews. Development Originally, Barnett intended to call the book The Accursed Questions.[1] Barnett first heard the term from poet Ilya Kaminsky, in reference to the huge questions of humanity addressed by nineteent...

 
Kembali kehalaman sebelumnya