Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Edens Zero

Edens Zero
Gambar sampul manga volume pertama
エデンズゼロ
(Edenzu Zero)
Genre
Manga
PengarangHiro Mashima
PenerbitKodansha
Penerbit bahasa Inggris
Penerbit bahasa IndonesiaElex Media Komputindo
MajalahWeekly Shōnen Magazine
DemografiShōnen
Terbit27 Juni 201826 Juni 2024
Volume33 (Daftar volume)
Seri anime
SutradaraShinji Ishihara (kepala sutradara)
Yūshi Suzuki
SkenarioMitsutaka Hirota
StudioJ.C.Staff
Saluran
asli
Nippon TV
Tayang April 2021 dijadwalkan
Permainan
PengembangKonami
GenrePermainan laga role-play
MesinUnreal Engine
PlatformKonsol (orang ketiga),
Mobile (top-down)
 Portal anime dan manga

Edens Zero[a] (Jepang: エデンズゼロ, Hepburn: Edenzu Zero) adalah sebuah seri manga shōnen asal Jepang bergenre fiksi ilmiah yang ditulis dan diilustrasikan oleh Hiro Mashima. Manga ini dimuat berseri dalam majalah Weekly Shōnen Magazine terbitan Kodansha sejak bulan Juni 2018, dan telah diterbitkan menjadi tiga puluh tiga volume tankōbon per bulan Agustus 2024. Manga ini dirilis secara digital dalam enam bahasa lainnya serentak dengan perilisannya di Jepang. Kodansha USA telah melisensi Edens Zero untuk dirilis dalam bahasa Inggris di Amerika Utara pada platform Crunchyroll, Comixology, dan Amazon Kindle.

Manga ini diadaptasi menjadi seri anime yang diproduksi oleh J.C.Staff dan ditayangkan sejak bulan April 2021. Adaptasi berupa permainan video juga telah diumumkan.

Sinopsis

Latar

Edens Zero berlatar di alam semesta berupa ruang angkasa fiksi yang dihuni oleh manusia, alien, dan robot hidup. Alam semesta terbagi menjadi beberapa "kosmos" yang lebih kecil, dan tempat yang menjadi latar utamanya adalah Sakura Cosmos.[Jp. 1] Sebagian besar planet dan lokasi memiliki elemen futuristik, beberapa di antaranya dikombinasikan dengan fantasi klasik.Ch. 1 Semua teknologi dalam manga ini menggunakan sumber kekuatan magis yang disebut Ether, yang membentuk dasar dari aspek "fantasi" Edens Zero.Vol. 1 afterword Satu perangkat cerita yang kerap muncul adalah B-Cube,[Jp. 2] sebuah perekam video yang memungkinkan pembuat konten—yang disebut "B-Cuber"—untuk mengakses situs web berbagi video dengan nama yang sama yang didasarkan dari YouTube.Ch. 2[4] Ether juga menyebabkan berbagai fenomena keplanetan seperti sungai yang mengalir di udara,Ch. 2 awan yang menghasilkan pilar-pilar kristal,Ch. 4 dan pohon raksasa yang terlihat dari luar angkasa.Ch. 20 Beberapa karakter bisa langsung memanfaatkan Ether dengan Ether Gear,[Jp. 3] kekuatan dari "Zaman Kegelapan" di alam semesta yang memberi para penggunanya kemampuan manusia superCh. 1 yang dapat diperkuat dengan cara melakukan transformasi ke bentuk "Overdrive"[Jp. 4] yang dapat digunakan setelah seseorang mendorong kemampuan Ether mereka melebihi titik kritis.Ch. 81 Alam semesta juga merupakan rumah bagi berbagai entitas kosmik, seperti naga robotik yang berkerumun di sektor yang berbatasan dengan Sakura Cosmos yang disebut Dragonfall,Ch. 15 serta Chronophage[Jp. 5] yang melahap berbagai planet dan memundurkan waktu planet-planet tersebut secara permanen, menciptakan sejarah alternatif tanpa menyebabkan paradoks waktu.Ch. 11

Plot

Shiki Granbell adalah seorang manusia pengguna Ether Gear yang diadopsi dan dibesarkan oleh robot di planet Granbell, sebuah tempat berisi taman hiburan yang sepi di Sakura Cosmos. Suatu hari, taman tersebut dikunjungi oleh dua B-Cuber yang bepergian ruang angkasa—Rebecca Bluegarden dan teman kucing robotnya yang bernama Happy—yang berteman dengan Shiki ketika mereka datang ke sana dalam rangka merekam video untuk kanal B-Cube mereka, Aoneko Channel. Setelah para robot memaksa mereka keluar dari planet ini untuk menyelamatkan Shiki dari terdampar sebelum baterai mereka mati, Shiki bergabung dengan guild petualang Rebecca dan Happy untuk menjelajahi alam semesta dengan mencari Mother, seorang dewi kosmos yang terkenal. Dalam prosesnya, dia memperoleh pesawat perang antarbintang bernama Edens Zero[a]Edens merupakan akronim dari "Ether Drive Eternal Navigation System" – yang sebelumnya digunakan oleh kakek angkatnya, "Raja Iblis" Ziggy, yang juga gagal saat mencari Mother.

Produksi

Setelah menyelesaikan Fairy Tail pada tanggal 26 Juli 2017, Hiro Mashima mengirimkan sebuah Tweet pada tanggal 31 Desember 2017 dan berjanji untuk memulai seri baru pada tahun 2018.[5] Setelah kunjungannya di Festival Komik Internasional Angoulême di Prancis, Mashima mengungkapkan bahwa manga ini merupakan "[sebuah] wujud baru dari cerita fantasi", dan bahwa karakter Plue dari seri terdahulunya bertajuk Rave Master akan muncul di manga baru ini.[2] Pada tanggal 14 Mei 2018, Mashima berkomentar di Twitter bahwa dia "sedikit kebingungan" karena bekerja secara serentak untuk manga ini, kelanjutan Fairy Tail, dan proyek "rahasia" lainnya. Ia juga menyatakan bahwa ide-ide baru untuk manga ini datang "satu demi satu".[6] Pada tanggal 30 Mei 2018, Weekly Shōnen Magazine mengungkapkan bahwa seri baru ini memiliki judul awal Eden's Zero.[7]

Media

Manga

Edens Zero mulai dimuat berseri dalam edisi ke-30 tahun 2018 dari majalah Weekly Shōnen Magazine yang diterbitkan oleh Kodansha pada tanggal 27 Juni 2018.[8] Manga ini dirilis secara serentak dalam enam bahasa berbeda: Inggris, Prancis, Mandarin, Korea, Thailand, dan Portugis Brasil.[7][9] Perusahaan penerbitan Amerika Utara Kodansha USA merilis bab-bab terbaru dari manga ini pada platform digital seperti Crunchyroll Manga, ComiXology, dan Amazon Kindle.[7] Volume tankōbon pertamanya dirilis pada tanggal 14 September 2018.[10][11] Per tanggal 16 Agustus 2024, manga ini telah diterbitkan menjadi 33 volume.[12]

Anime

Pada tanggal 12 Juni 2020, Mashima mengumumkan melalui akun Twitter miliknya bahwa Edens Zero akan diadaptasi menjadi seri anime.[13] Melalui livestream pada acara Tokyo Game Show yang digelar pada tanggal 26 September 2020, terungkap bahwa seri anime tersebut diproduksi oleh J.C.Staff dan disutradarai oleh Yūshi Suzuki, kemudian ada Shinji Ishihara yang berperan sebagai kepala sutradara, Mitsutaka Hirota sebagai penulis skenario, dan Yurika Sako sebagai desainer karakter. Seri anime tersebut ditayangkan pada saluran Nippon TV sejak bulan April 2021.[14]

Permainan video

Pada tanggal 16 September 2020, Famitsu mengumumkan bahwa manga ini akan mendapatkan adaptasi berupa permainan video yang dikembangkan oleh Konami.[15] Melalui livestream pada acara Tokyo Game Show 2020, terungkap bahwa ada dua permainan laga berjenis role-play yang sedang dikembangkan, salah satunya merupakan permainan 3D untuk konsol, dan yang lain merupakan permainan top-down untuk perangkat mobile.[16]

Penerimaan

Di Jepang, volume pertama Edens Zero menduduki peringkat ke-13 pada tangga penjualan mingguan Oricon dan terjual sebanyak 30.178 kopi.[17] Volume kedua menduduki peringkat ke-16 dengan penjualan 41.506 kopi,[18] sedangkan volume ketiga menduduki peringkat ke-18 dengan penjualan 31.316 kopi.[19]

Volume pertama menerima tanggapan beragam dari para kritikus di Anime News Network, dengan penilaian berdasarkan pada skala 1 hingga 5. Amy McNulty memberikan nilai 3,5 untuk volume pertama dan menyebutnya "awal yang solid", serta memuji pacing cerita (kecepatan penceritaan suatu kisah), karakter, dan ilustrasinya, sambil menambahkan bahwa "[volume pertama ini] mungkin tidak membuat siapa pun terpesona". McNulty juga mengomentari tentang desain dan visual Mashima yang serupa dengan Fairy Tail—yang menurutnya dapat dipandang negatif—tetapi berpendapat bahwa Edens Zero dapat memperoleh manfaat dari rasa familiar pembaca terhadap Fairy Tail, dan menyebut bahwa manga ini mudah dipahami oleh para pembaca baru dari karya Mashima. Rebecca Silverman yang juga memberikan nilai 3,5 untuk volume pertamanya, menganggap manga ini sebagai karya Mashima yang paling gelap (berisi aspek-aspek kehidupan yang tidak menyenangkan), dan memujinya karena menggunakan tema yang "membantu membuat Fairy Tail berjalan dengan sangat baik", dengan merujuk kepada latar belakang Shiki dan Rebecca sebagai anak yatim sebagai contoh. Namun, dia menyatakan sedikit kekhawatiran atas cerita yang berpotensi membingungkan pembaca dengan implikasi perjalanan waktu dan pengalih perhatian yang ada pada volume pertama. Faye Hopper memberikan nilai 3 untuk volume pertama, mengamati bahwa perubahan dari "campuran genre fantasi dan fiksi ilmiah [yang mengingatkan kita dengan] Star Wars" membantu memperkaya cerita, tetapi mengkritik humor dan kepatuhan Mashima terhadap unsur-unsur khas manga shōnen. Teresa Navarro memberikan nilai 2 untuk volume pertama, menilai bahwa karakter dan ilustrasi manga ini hampir identik dengan yang ada di Fairy Tail, tetapi menilai bahwa Edens Zero memiliki potensi untuk mendapatkan pengikut setia dari penggemar genre shonen.[3]

Rujukan

  • ^ "Ch." dan "Vol." merupakan singkatan yang merujuk kepada bab (chapter) dan volume dari manga Edens Zero.

Catatan

  1. ^ a b Ditulis dalam huruf kapital semua pada terbitan bahasa Inggris oleh Kodansha USA.Kata penutup Vol. 3, 4, 6
Bahasa Jepang
  1. ^ 宇宙 (コスモス) Sakura Kosumosu
  2. ^ B・キューブ B Kyūbu
  3. ^ エーテルギア Ēteru Gia
  4. ^ オーバードライヴ Ōbādoraivu
  5. ^ 時食み Tokihami, terj. har. "pemakan waktu"

Referensi

  1. ^ "Edens Zero". Kodansha USA. Diakses tanggal 12 Juni 2020. It’s here! The creator of Fairy Tail, manga superstar Hiro Mashima, is back with a high-flying space adventure! 
  2. ^ a b Hodgkins, Crystalyn (28 Januari 2018). "Hiro Mashima Teases More Details About Planned New Work". Anime News Network. Diakses tanggal 1 Juni 2018. 
  3. ^ a b Bertschy, Zac (29 November 2018). "Edens Zero - The Fall 2018 Manga Guide". Anime News Network. Diakses tanggal 2 April 2020. 
  4. ^ Loveridge, Lynzee (17 Juli 2019). "German YouTuber Nino Kerl Makes Cameo in Mashima's Edens Zero Manga". Anime News Network. Diakses tanggal 23 Agustus 2019. 
  5. ^ Sherman, Jennifer (31 Desember 2017). "Fairy Tail Creator Hiro Mashima: 'I'll Work Hard to Launch a New Manga Next Year'". Anime News Network. Diakses tanggal 1 Juni 2018. 
  6. ^ Sherman, Jennifer (14 Mei 2018). "Fairy Tail Manga's Hiro Mashima Teases 'Secret' Project". Anime News Network. Diakses tanggal 1 Juni 2018. 
  7. ^ a b c Hodgkins, Crystalyn (29 Mei 2018). "Hiro Mashima's New Manga Gets Tentative Title, Simultaneous Release in 5 Languages". Anime News Network. Diakses tanggal 1 Juni 2018. 
  8. ^ Hodgkins, Crystalyn (5 April 2018). "Hiro Mashima Launches New Manga on June 27, Also Plans Fairy Tail Sequel & Spinoff Manga". Anime News Network. Diakses tanggal 1 Juni 2018. 
  9. ^ "#NovidadeJBC: Edens Zero!!! - Henshin". Henshin (dalam bahasa Portugis). 22 Juni 2018. Diakses tanggal 26 Juli 2018. 
  10. ^ EDENS ZERO(1). Kodansha Comic Plus (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 8 September 2018. 
  11. ^ EDENS ZERO(1)特装版. Kodansha Comic Plus (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 8 September 2018. 
  12. ^ EDENS ZERO (33). Kodansha (dalam bahasa Japanese). Diakses tanggal 26 Juni 2024. 
  13. ^ Hodgkins, Crystalyn (12 Juni 2020). "Hiro Mashima's Edens Zero Manga Gets TV Anime". Anime News Network. Diakses tanggal 12 Juni 2020. 
  14. ^ Hodgkins, Crystalyn (26 September 2020). "J.C. Staff Produces Edens Zero TV Anime for April 2021 Debut". Anime News Network. Diakses tanggal 26 September 2020. 
  15. ^ Romano, Sal (16 September 2020). "Konami announces Edens Zero game". Gematsu. Diakses tanggal 16 September 2020. 
  16. ^ Hodgkins, Crystalyn (26 September 2020). "Edens Zero Game Project Includes Both 3D Action RPG for Consoles, Mobile RPG". Anime News Network. Diakses tanggal 26 September 2020. 
  17. ^ Ressler, Karen (19 September 2018). "Japanese Comic Ranking, September 10-16". Anime News Network. Diakses tanggal 2 Juli 2020. 
  18. ^ Ressler, Karen (21 November 2018). "Japanese Comic Ranking, November 12-18". Anime News Network. Diakses tanggal 2 Juli 2020. 
  19. ^ Ressler, Karen (27 Februari 2019). "Japanese Comic Ranking, February 11-17". Anime News Network. Diakses tanggal 2 Juli 2020. 

Pranala luar

Read other articles:

2006 World JuniorChampionships in AthleticsTrack events100 mmenwomen200 mmenwomen400 mmenwomen800 mmenwomen1500 mmenwomen3000 mwomen5000 mmenwomen10,000 mmen100 m hurdleswomen110 m hurdlesmen400 m hurdlesmenwomen3000 msteeplechasemenwomen4 × 100 m relaymenwomen4 × 400 m relaymenwomen10,000 m walkmenwomenField eventsHigh jumpmenwomenPole vaultmenwomenLong jumpmenwomenTriple jumpmenwomenShot putmenwomenDiscus throwmenwomenHammer throwmenwomenJavelin throwmenwomenCombined eventsHeptathlonwomen...

 

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada November 2022. Jenny Tschernichin-LarssonLahir1867FinlandiaMeninggal15 Juni 1937(1937-06-15) (umur 69–70)Stockholm, SwediaPekerjaanAktrisTahun aktif1913–1933 Jenny Tschernichin-Larsson (1867 – 15 Juni 1937) adalah seorang pemeran film bisu Swedia. Ia...

 

Ordem de Bogdan Khmelnitsky (União Soviética) Ordem de Bogdan Khmelnitsky (União Soviética) Classificação País  União Soviética Tipo Ordem de três classes Condição Descontinuada com o fim da União Soviética, recriada em outra forma pela Ucrânia Histórico Criação 10 de outubro de 1943 Primeira concessão 28 de outubro de 1943 Premiados 8451 A Ordem de Bohdan Khmelnitsky (em russo: Орден Богдана Хмельницкого, transl. Orden Bogdana Khmel'nitskogo, e...

Dieser Artikel befasst sich mit der Kykladeninsel Naxos. Zu anderen gleichnamigen Begriffen siehe Naxos (Begriffsklärung). Naxos (Νάξος) Satellitenaufnahme von Naxos Satellitenaufnahme von Naxos Gewässer Mittelmeer Inselgruppe Kykladen Geographische Lage 37° 3′ N, 25° 28′ O37.0525.4666666666671001Koordinaten: 37° 3′ N, 25° 28′ O Naxos (Griechenland) Länge 32,5 km Breite 21,7 km Fläche 389,43 km² Höchste Erhebun...

 

Konten dan perspektif penulisan artikel ini tidak menggambarkan wawasan global pada subjeknya. Silakan bantu mengembangkan atau bicarakan artikel ini di halaman pembicaraannya, atau buat artikel baru, bila perlu. (Pelajari cara dan kapan saatnya untuk menghapus pesan templat ini) Suatu pertandingan polo air. Polo air adalah olahraga air beregu, yang dapat dianggap sebagai kombinasi renang, gulat, sepak bola dan bola basket. Satu tim bertanding terdiri dari dari enam pemain dan satu kiper. Per...

 

1990 film by John Harrison Tales from the Darkside: The MovieTheatrical release posterDirected byJohn HarrisonScreenplay by Michael McDowell George A. Romero Based on Lot No. 249by Arthur Conan Doyle The Cat from Hellby Stephen King Yuki-Onnaby Lafcadio Hearn Produced by Richard P. Rubinstein Mitchell Galin Starring Deborah Harry Christian Slater David Johansen William Hickey James Remar Rae Dawn Chong CinematographyRobert DraperEdited byHarry B. Miller IIIMusic by Donald A. Rubinstein Jim Ma...

Buddhist temple in Kamakura, Japan Shakuman-in Endon Hōkai-jiHōkai-ji's Main HallReligionAffiliationTendaiDeityJizō BosatsuLocationLocation5-22, Komachi 3-chome, Kamakura, Kanagawa 248-0006CountryJapanArchitectureFounderEmperor Go-Daigo and Ashikaga TakaujiCompleted1335 Kinryūzan Shakuman-in Endon Hōkai-ji (金龍山釈満院円頓宝戒寺) is a Buddhist temple in Kamakura, Kanagawa Prefecture, Japan. Often called Hagidera (萩寺), or bush-clover temple, because those flowers are numer...

 

العلاقات الإيرانية المنغولية إيران منغوليا   إيران   منغوليا تعديل مصدري - تعديل   العلاقات الإيرانية المنغولية هي العلاقات الثنائية التي تجمع بين إيران ومنغوليا.[1][2][3][4][5] مقارنة بين البلدين هذه مقارنة عامة ومرجعية للدولتين: وجه المقارنة إ

 

هذه المقالة يتيمة إذ تصل إليها مقالات أخرى قليلة جدًا. فضلًا، ساعد بإضافة وصلة إليها في مقالات متعلقة بها. (يناير 2021) موسم صيد: خائف بشدةOpen Season: Scared Silly (بالإنجليزية) معلومات عامةالتصنيف فيلم رسوم متحركة الصنف الفني فيلم رفقاء — فيلم للأطفال — فيلم مستذئب — فيلم كوميدي تاريخ...

Questa voce sull'argomento film drammatici è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Leonora addioUna scena del filmLingua originaleitaliano, inglese, tedesco Paese di produzioneItalia Anno2022 Durata90 min Dati tecniciB/N e a colori Generedrammatico RegiaPaolo Taviani Soggettodalla novella Il chiodo di Luigi Pirandello SceneggiaturaPaolo Taviani ProduttoreDonatella Palermo e Serge Lalou Casa di produzioneStemal Entertainment, Luce Cinecittà, Ra...

 

Estrecho de Taiwán o de Formosa 臺灣海峽 - 台湾海峡 Ubicación geográficaContinente AsiaOcéano Mar de la China MeridionalIsla TaiwánCoordenadas 24°48′40″N 119°55′42″E / 24.811111111111, 119.92833333333Ubicación administrativaPaís  República de China  ChinaCuerpo de aguaMares próximos Mar de la China OrientalIslas interiores Kinmen (153 km²), Matsu (29,6 km²) e islas Pescadores (127 km²) (TAI)Separación mínima 130 kmMapa de localización...

 

Thermodynamic process that uses energy sources to heat water Hot water redirects here. For other uses, see Hot Water. Municipal water feedFluid from water storage tank to external (passive) heat source; passive heat source can be the ground (soil or groundwater), sun or air via heat pump, district heating or thermodynamic solar panelFluid from heat pump, or thermodynamic solar panel to water storage tankPump, actuator, controller and other partsWater heaterWater storage tankHot water to domes...

English soprano Cecilia Young (also Cecilia Arne) (January 1712 – 6 October 1789) was one of the greatest English sopranos of the eighteenth century, the wife of composer Thomas Arne, and the mother of composer Michael Arne. According to the music historian Charles Burney, she had a good natural voice and a fine shake [and] had been so well taught, that her style of singing was infinitely superior to that of any other English woman of her time.[1] She was part of a well-known Englis...

 

Мапа плити Плита Голова Птаха — мікроплита, що є підмурівком західного краю острова Нова Гвінея, яка, як зараз вважається, рухається узгоджено до Тихоокеанської плити[1]. Має площу 0,01295 стерадіан. Зазвичай асоціюється з Індо-Австралійською плитою. Назву отримала від п...

 

Professional film editor association This article has multiple issues. Please help improve it or discuss these issues on the talk page. (Learn how and when to remove these template messages) This article may require cleanup to meet Wikipedia's quality standards. The specific problem is: formatting; many unlinked names or titles where an article does exist. Please help improve this article if you can. (May 2021) (Learn how and when to remove this template message) This article relies excessive...

Demographics of Palestine redirects here. For historical overview, see Demographic history of Palestine (region). Demographics of State of PalestinePopulation pyramid of the State of Palestine in 2020Population 3,000,021 (West Bank – 2022 est.) 1,997,328 (Gaza Strip – 2022 est.) Growth rate 1.69% (West Bank – 2022 est.) 2.02% (Gaza Strip – 2022 est.) Birth rate 24.42 births/1,000 population (West Bank – 2022 est.) 27.67 births/1,000 population (Gaza Strip – 2022 est.) Death rate 3...

 

Capacity of water to resist changes in pH that would make the water more acidic Not to be confused with alkali or base (chemistry). Sea surface alkalinity (from the GLODAP climatology). Alkalinity (from Arabic: القلوية, romanized: al-qaly, lit. 'ashes of the saltwort')[1] is the capacity of water to resist acidification.[2] It should not be confused with basicity, which is an absolute measurement on the pH scale. Alkalinity is the strength of a buffer...

 

Angkatan Udara Kerajaan MalaysiaTentera Udara DiRaja Malaysiaتنترا اودارا دراج مليسياLambang Angkatan Udara Kerajaan MalaysiaDibentuk2 Juni 1958 (sebagai Tentera Udara Diraja Persekutuan Tanah Melayu)Negara MalaysiaTipe unitAngkatan UdaraPeranPertempuran udaraJumlah personel15.000 personel151 pesawat[1]Bagian dariAngkatan Tentara MalaysiaJulukanTUDMMotoSentiasa di Angkasa RayaSenantiasa di AngkasarayaWarna seragamNavy Blue, Biru maya  Pertempuran Da...

1947 film directed by Ray Taylor The Fighting VigilantesTheatrical release posterDirected byRay TaylorScreenplay byRobert B. ChurchillProduced byJerry ThomasStarringLash LaRueAl St. JohnJennifer HoltGeorge ChesebroLee MorganMarshall ReedCarl MathewsRussell ArmsCinematographyErnest MillerEdited byHugh WinnMusic byWalter GreeneProductioncompanyProducers Releasing CorporationDistributed byProducers Releasing CorporationRelease date November 15, 1947 (1947-11-15) Running time61 min...

 

Native North American basketweaver Degikup polychrome basket made by Tina Charlie in 1926. Won 2nd Prize at the 1926 Yosemite Indian Field Days, and sold in 2005 for $248,250 Tina Charlie (born Tina Jim in Mono Lake, California; 1869–1962) was a Native North American basketweaver. Affiliated with the Kucadikadi tribe, she wove baskets for her own use and that of others in the tribe.[1] An innovative weaver, she incorporated materials and motifs that were not common in the Mono Lake ...

 
Kembali kehalaman sebelumnya