Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Perangkat pencuri

Perangkat pencuri mengacu pada jenis perangkat pembahaya yang diam-diam mentransfer uang atau data [1] ke pihak ketiga.

Secara khusus, perangkat pencuri menggunakan kuki HTTP untuk mengalihkan komisi yang biasanya diperoleh situs karena merujuk pengguna ke situs lain.

Istilah perangkat pencuri termasuk dalam kategori perangkat pengintai. Perangkat pengintai adalah aplikasi perangkat lunak yang mengumpulkan informasi tentang pengguna tanpa izin dan bukannya secara langsung merugikan perangkat. [2] Kedua istilah ini, dalam klasifikasi yang lebih luas, termasuk dalam kategori perangkat pembahaya.[3] Karena definisinya yang luas, perangkat pengintai dan perangkat pembahaya mengacu pada berbagai jenis Perangkat Lunak Berbahaya dan dalam pengertian yang lebih spesifik, perangkat pencuri adalah segala jenis perangkat lunak berbahaya yang "mengalihkan pembayaran pendapatan pemasaran afiliasi dari afiliasi yang sah ke vendor perangkat pengintai dengan menempatkan tag afiliasi pengoperasi perangkat pengintai pada aktivitas pengguna atau mengganti tag lainnya, jika ada." [2] Aspek khusus dari istilah perangkat pencuri menjadikannya istilah yang kurang dikenal dan jarang digunakan. Oleh karena itu, ini lebih digeneralisasikan sebagai jenis perangkat pengintai yang umum digunakan.

Perangkat pencuri juga memperluas kemampuannya melalui manipulasi sistem perbankan daring. Dalam istilah yang lebih umum, ini dikenal sebagai perangkat pembahaya perbankan. Perangkat lunak berbahaya ini memanipulasi transaksi perbankan online dan mencuci uang curian kepada operator perangkat pembaya.[4]

Referensi

  1. ^ Erbschloe, Michael (22 September 2004). Trojans, Worms, and Spyware= A Computer Security Professional's Guide to Malicious Code. Butterworth-Heinemann. hlm. 28. ISBN 9780080519685. 
  2. ^ a b Esquibel, E., Laurenzano, M., Xiao, J., & Zuvich, T. (2005). Cyber Criminal Activity: Methods and Motivations. University of Washington. https://courses.cs.washington.edu/courses/csep590/05au/whitepaper_turnin/CyberCriminalActivityFinalDraft.pdf
  3. ^ Aqeel, Muhammad; Ali, Fahad; Iqbal, Muhammad Waseem; Rana, Toqir A.; Arif, Muhammad; Auwul, Md Rabiul (2022). "A Review of Security and Privacy Concerns in the Internet of Things (IoT)". Journal of Sensors. 2022: 1–20. doi:10.1155/2022/5724168. ISSN 1687-725X. 
  4. ^ Custers, Bart HM; Pool, Ronald LD; Cornelisse, Remon (2019). "Banking malware and the laundering of its profits". European Journal of Criminology. 16 (6): 728–745. doi:10.1177/1477370818788007. ISSN 1477-3708. 
Kembali kehalaman sebelumnya