Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Petrus Reinhard Golose

Petrus Reinhard Golose
Kepala Badan Narkotika Nasional
Masa jabatan
23 Desember 2020 – 27 November 2023
Sebelum
Pendahulu
Heru Winarko
Sebelum
Kepala Kepolisian Daerah Bali
Masa jabatan
12 Desember 2016 – 16 November 2020
Informasi pribadi
Lahir27 November 1965 (umur 59)
Manado, Sulawesi Utara
Suami/istriBarbara van der Linden
AnakSarah Miranda Golose
Orang tua
  • Jonathan Golose (ayah)
  • Deetje A. Pangemanan (ibu)
AlmamaterAkademi Kepolisian (1988)
PekerjaanPolisi
Karier militer
Pihak Indonesia
Dinas/cabang Kepolisian Negara Republik Indonesia
Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia
Masa dinas1988—2023
Pangkat Komisaris Jenderal Polisi
NRP65110481
SatuanReserse
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Petrus Reinhard Golose[1][2] (lahir 27 November 1965) adalah seorang purnawirawan Polri yang jabatan terakhirnya adalah Kepala Badan Narkotika Nasional.

Golose, lulusan Akpol 1988 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Jabatan terakhir jenderal bintang tiga ini adalah Kepala Kepolisian Daerah Bali.[3]

Kehidupan pribadi

Petrus Reinhard Golose dilahirkan di Manado, 27 November 1965. Ia menyelesaikan pendidikan di Akademi Kepolisian (AKPOL) tahun 1988 dan pendidikan S1 di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian tahun 1998. Kemudian ia menamatkan Program Magister Manajemen tahun 2002.

Ia turut serta sebagai Peace Keeping Force (UN CIVPOL) di Kamboja-UNTAC (1993) dan Bosnia (2000—2001). Golose aktif berpartisipasi sebagai peserta dan pembicara di dalam seminar, kursus, workshop yang berkaitan dengan money laundering, cybercrime, pemberantasan narkoba dan teroris di dalam dan luar negeri.

Selain itu, ia juga terlibat dalam penyelidikan internasional di Singapura, Malaysia, AS, Jepang, Timor Timur, New Zealand, Amerika Selatan, Kamboja, Thailand dan Philipina. Golose aktif terlibat dalam Panitia Kerja dan Panitia Khusus sebagai wakil dari Pemerintah RI dalam merumuskan RUU Informasi dan Transaksi Elektronik yang telah diundangkan menjadi UU No. 11 Tahun 2008 pada tanggal 21 April 2008.

Sejak tahun 2006, Golose pernah menjabat sebagai Kepala Unit V IT & Cybercrime Bareskrim Polri. Selama kariernya, ia telah menangani dua kasus hacking di Indonesia yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap yaitu hacking website KPU dan hacking website Partai Golkar. Ia juga telah menulis buku berjudul "Seputar Kejahatan Hacking: Teori dan Studi Kasus" pada tahun 2008.

Golose juga peraih gelar Doktor Kajian Ilmu Kepolisian, setelah berhasil mempertahankan Disertasinya yang berjudul "Manajemen Penyidikan Tindak Pidana Hacking. Studi Kasus: Penyidikan Tindak Pidana Hacking website Partai Golkar Oleh Unit V IT & Cybercrime Bareskrim Polri" pada Sabtu, 7 Juni 2008.

Prestasi

Golose termasuk polisi yang mendapat kenaikan pangkat cukup cepat saat tergabung dalam tim Bareskrim, dengan prestasi melumpuhkan teroris Dr. Azahari dan kelompoknya di Batu, Jawa Timur, pada tanggal 9 November 2005. Ia mendapat penghargaan dari Kapolri saat itu, Jenderal Sutanto, bersama dengan para kompatriotnya, Tito Karnavian, Idham Azis, Rycko Amelza Dahniel, dan kawan-kawan.[4]

Kepemimpinan Golose selama 4 tahun di Polda Bali juga menorehkan sejumlah prestasi diantaranya dalam memberantas Narkoba, Golose menutup club Akasaka setelah ditemukannya 19.000 pil ekstasi yang melibatkan manajer club.[5][6] Golose juga dengan tegas menertibkan ormas dan preman yang meresahkan masyarakat Bali.[7] Selama 2019, tercatat 899 preman yang ditangkap, 65 preman di antaranya dilanjutkan ke penyidikan.[8] Empat tahun kepemimpinan Golose membuat dirinya tercatat sebagai Kapolda Bali terlama sejak zaman reformasi.[9]

Catatan Kaki

  1. ^ https://www.alinea.id/nasional/aroma-densus-88-dan-konco-tito-di-elite-polri-b1XpL9oRf
  2. ^ Redaksi. "Petrus Golose Raih Gelar Doktor | Biskom" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-28. 
  3. ^ "Mabes Polri Mutasi Perwira Tinggi, Delapan Kapolda Diganti"
  4. ^ "189 Polisi Naik Pangkat Luar Biasa". Bali Post. 8 Desember 2005. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-04-12. Diakses tanggal 25 Juli 2017. 
  5. ^ "Petrus Tak Segan Tutup Diskotik Akasaka - denpasarkota.go.id". www.denpasarkota.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-07-25. Diakses tanggal 2021-07-25. 
  6. ^ JawaPos.com (2020-12-16). "Diskotek Akasaka Menyimpan Cerita Mistis, Ada Suara Cewek Berteriak". radarbali.jawapos.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-07-25. Diakses tanggal 2021-07-25. 
  7. ^ Suadnyana, I Wayan Sui. "Kiprah dan Segudang Prestasi Irjen Pol Petrus Golose di Bali, Perangi Narkoba Hingga Preman". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2021-07-25. 
  8. ^ Chusna, Miftahul (2020-11-27). "Sikat Premanisme, Kapolda Bali Janji Tindak Tegas Kejahatan Model Gengster". Sindonews.com. Diakses tanggal 2021-07-25. 
  9. ^ Suadnyana, I Wayan Sui. "Terima Kasih Jenderal Golose, Kapolda Bali Terlama, Tertibkan Premanisme dan Narkoba". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2021-07-25. 
Jabatan kepolisian
Didahului oleh:
Heru Winarko
Kepala Badan Narkotika Nasional
2020—2023
Diteruskan oleh:
Marthinus Hukom
Didahului oleh:
Sugeng Priyanto
Kepala Kepolisian Daerah Bali
2016—2020
Diteruskan oleh:
Putu Jayan Danu Putra

Read other articles:

ModonganDesaKantor Desa ModonganPeta lokasi Desa ModonganNegara IndonesiaProvinsiJawa TimurKabupatenMojokertoKecamatanSookoKode pos61361Kode Kemendagri35.16.13.2006 Luas... km²Jumlah penduduk... jiwaKepadatan... jiwa/km² Modongan adalah desa di kecamatan Sooko, Mojokerto, Jawa Timur, Indonesia. Referensi (Indonesia) Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 050-145 Tahun 2022 tentang Pemberian dan Pemutakhiran Kode, Data Wilayah Administrasi Pemerintahan, dan Pulau tahun 2021 (Indonesia) Pe...

 

  لمعانٍ أخرى، طالع الفيحاء (توضيح). الفيحاء موقع محافظة الخرج بالنسبة لمنطقة الرياض تقسيم إداري البلد  السعودية التقسيم الأعلى منطقة الرياض  السكان التعداد السكاني غير معروف نسمة (إحصاء ) تعديل مصدري - تعديل   الفيحاء، هي قرية من فئة (ب) تقع في محافظة الخرج، والتا

 

A karaAksara BaliHuruf LatinAIASTAFonem[a], [ə][1]UnicodeU+1B05 , U+Warga aksarakanthya A atau A kara adalah salah satu aksara swara (huruf vokal) dalam sistem penulisan aksara Bali. Aksara ini melambangkan bunyi /a/, sama halnya seperti aksara अ (A) dalam aksara Dewanagari, huruf A dalam alfabet Latin, atau huruf alfa (α) dalam alfabet Yunani. Bentuk Huruf A dalam aksara Brahmi telah menurunkan aksara Grantha, Pallawa dan bentuknya telah mengalami perubahan. A kara dalam aksara B...

Mosaik Romawi yang menggambarkan Orfeus di vila dari masa Kekaisaran Romawi akhir. Orfisme (disebut juga Orfikisme) (bahasa Yunani: Ὀρφικά) adalah nama yang diberikan pada seperangkat kepercayaan dan praktik keagamaan[1] di dunia Yunani kuno dan Helenistik,[2][3][4][5] selain juga oleh orangorang Thrakia,[6] dihubungkan dengan penyair mitis Orfeus, yang turun ke dunia bawah dan kembali. Orang-orang Orfik juga memuja Persefone (yang se...

 

Human settlement in EnglandBurton on the WoldsBurton on the WoldsLocation within LeicestershirePopulation1,218 DistrictCharnwoodShire countyLeicestershireRegionEast MidlandsCountryEnglandSovereign stateUnited KingdomPost townLOUGHBOROUGHPostcode districtLE12PoliceLeicestershireFireLeicestershireAmbulanceEast Midlands UK ParliamentLoughborough List of places UK England Leicestershire 52°47′5.00″N 1°7′40.50″W / 52.7847222°N 1.1279167°W...

 

Миколаївська обласна універсальна наукова бібліотека 46°58′19″ пн. ш. 31°59′39″ сх. д. / 46.97194° пн. ш. 31.99417° сх. д. / 46.97194; 31.99417Координати: 46°58′19″ пн. ш. 31°59′39″ сх. д. / 46.97194° пн. ш. 31.99417° сх. д. / 46.97194; 31.99417Країна: ...

1951 Indian filmKerala KesariDirected byV. KrishnanWritten byV. K. KumarScreenplay byN. ShankarapillaiProduced byVaikkam Vasudevan NairStarringKalaikkal Kumaran K. K. Aroor Durga VarmaCinematographyP. K. Madhavan NairEdited byK. D. GeorgeMusic byJnanamaniDistributed byGeo ReleaseRelease date 17 May 1951 (1951-05-17) CountryIndiaLanguageMalayalam Kerala Kesari is a 1951 Indian Malayalam-language film, directed by V. Krishnan and produced by Vaikkam Vasudevan Nair.[1] The...

 

Major professional wrestling show SuperClash IIIThe PPV logo used for the eventPromotionAmerican Wrestling AssociationDateDecember 13, 1988[1][2]CityChicago, Illinois[1][2]VenueUIC Pavilion[1][2]Attendance1,672[1][2]Buy rate45,000SuperClash chronology ← PreviousSuperClash II Next →SuperClash IV SuperClash III was the third SuperClash professional wrestling event produced by American Wrestling Association (AWA). The ...

 

桜井駅 駅舎(アピタ安城南店から撮影) さくらい SAKURAI ◄GN04 堀内公園 (1.2 km) (1.6 km) 南桜井 GN06► 所在地 愛知県安城市桜井町新田19-11北緯34度55分4.75秒 東経137度5分17.85秒 / 北緯34.9179861度 東経137.0882917度 / 34.9179861; 137.0882917座標: 北緯34度55分4.75秒 東経137度5分17.85秒 / 北緯34.9179861度 東経137.0882917度 / 34.9179861; 137.0882917駅番�...

Dit is een lijst van alle fractievoorzitters van de CVP en CD&V in het Vlaams Parlement. Lijst Nr. Fractievoorzitter Partij Begin Einde Zittingsperiode(s) 1 Jos Chabert(1933-2014) CVP 10 februari 1972 26 januari 1973 1971-1974 2 Raf Hulpiau(1910-1997) CVP 20 februari 1973 19 november 1973 3 Karel Blanckaert(1931-2001) CVP 20 november 1973 7 oktober 1974 1971-19741974-1977 (2) Raf Hulpiau(1910-1997) CVP 8 oktober 1974 26 november 1974 1974-1977 (3) Karel Blanckaert(1931-2001) CVP 27 novemb...

 

Quiniluban GroupThe Quiniluban island group, in the extreme north of the Cuyo ArchipelagoThe Quiniluban group (in red), in the Cuyo ArchipelagoGeographyLocationSulu SeaCoordinates11°26′00″N 120°48′00″E / 11.43333°N 120.80000°E / 11.43333; 120.80000ArchipelagoCuyo ArchipelagoHighest elevation1,010 ft (308 m)AdministrationRepublic of the PhilippinesRegionMimaropa (Region IV-B)ProvincePalawanMunicipalityAgutaya The Quiniluban Group is a group of...

 

2010 studio album by AiThe Last AiStudio album by AiReleasedDecember 1, 2010 (2010-12-01)Recorded2009–2010StudioStudio MSR (Tokyo, Japan)Azabu-O Studio (Minato)DSR (Hollywood, California)Sony Music Studios (Tokyo)Little Big Room (Burbank)Flyte Tyme Studios (Santa Monica)GenreJ-popR&Bhip hopLength41:36LanguageJapaneseEnglishLabelIsland[1]Universal SigmaProducerUtaJeff MiyaharaT-KuraThe SmeezingtonsDJ WatariSuamana Swoop BrownAi chronology Best Ai(2009) The ...

This article has multiple issues. Please help improve it or discuss these issues on the talk page. (Learn how and when to remove these template messages) This article may be too technical for most readers to understand. Please help improve it to make it understandable to non-experts, without removing the technical details. (April 2017) (Learn how and when to remove this template message) This article relies excessively on references to primary sources. Please improve this article by adding se...

 

American college football season 1993 Stanford Cardinal footballConferencePac-10 ConferenceRecord4–7 (2–6 Pac-10)Head coachBill Walsh (2nd year of 2nd stint; 4th overall season)Home stadiumStanford Stadium (c. 85,500 grass)Seasons← 19921994 → 1993 Pacific-10 Conference football standings vte Conf Overall Team W   L   T W   L   T No. 10 Arizona + 6 – 2 – 0 10 – 2 – 0 No. 18 UCLA + 6 – 2 – 0 8 – 4 ...

 

German colorless grain spirit For other uses, see Korn (disambiguation). This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Korn liquor – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (February 2013) (Learn how and when to remove this template message) The Nordhäuser Korn distillery in Nordhausen, Germany D...

Speedway Grand Prix of AustriaStadiumOAMTC Zweigverein, Wiener NeustadtYears1 (1995)Trackspeedway trackTrack Length?Last Event (season 1995)DateJune 17 1995RefereeHennie van den BoomenWinner Billy Hamill2nd place Tony Rickardsson3rd place Hans Nielsen The Speedway Grand Prix of Austria was a speedway event that was a part of the Speedway Grand Prix Series.[1][2] Previous winners Year Winners Runner-up 3rd place 1995 Billy Hamill Tony Rickardsson Hans Nielsen Classification Pos...

 

Italian Roman Catholic saint SaintVincent PallottiPriestBorn(1795-04-21)21 April 1795Rome, Papal StatesDied22 January 1850(1850-01-22) (aged 54)Rome, Papal StatesVenerated inRoman Catholic ChurchBeatified22 January 1950, Saint Peter's Basilica, Vatican City by Pope Pius XIICanonized20 January 1963, Saint Peter's Basilica, Vatican City by Pope John XXIIIFeast22 JanuaryAttributesPriest's cassockPatronagePallottines Vincent Pallotti (21 April 1795 – 22 January 1850) was an Italian ec...

 

Fictional character on Shortland Street Soap opera character Emily DevineShortland Street characterPortrayed byMichaela RooneyDuration1995–1997, 2019–2020First appearanceDecember 1995Last appearance7 July 2020ClassificationFormer; regularIntroduced byGavin Strawhan (1995)Maxine Fleming (2019)In-universe informationOccupationPathologist Emily Devine is a fictional character on the New Zealand soap opera Shortland Street portrayed by Michaela Rooney. Appearing for two ye...

Chevrolet Venture Общие данные Производитель General Motors Годы производства 1996—2005 Сборка Шанхай Класс Минивэн Иные обозначения Oldsmobile Silhouette Pontiac Trans Sport Pontiac Montana Chevrolet Trans Sport Opel Sintra Vauxhall Sintra Buick GL8 Pontiac Trans Sport Montana Дизайн и конструкция Тип кузова 3‑дв. минивэн 4‑дв. минивэн Платформа G...

 

French governor of Martinique and Saint Lucia Jacques Dyel du ParquetGovernor of MartiniqueIn office1636 – February 1646Preceded byJean DupontSucceeded byJérôme du Sarrat, sieur de La Pierrière (acting)Governor of MartiniqueIn office9 February 1647 – 1658Preceded byJérôme du Sarrat, sieur de La Pierrière (acting)Succeeded byMarie Bonnard du Parquet Personal detailsBorn1606Cailleville, Normandy, FranceDied3 January 1658MartiniqueOccupationSoldier Jacques Dyel du Par...

 
Kembali kehalaman sebelumnya