Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Kristologi Lutheran skolastis

Kristologi Lutheran skolastis adalah teologi Lutheran ortodoks tentang Yesus Kristus yang dikembangkan dengan menggunakan metodologi skolastisisme Lutheran.

Di atas Kristologi Kalsedon sebagai landasan umum, dan dengan berpatokan kepada Kitab Suci selaku tolok ukur iman, para skolastikus Protestan (khususnya Lutheran) pada penghujung abad ke-16 dan sepanjang abad ke-17 membangun sejumlah gagasan tambahan dan mengembangkan aspek-aspek baru mengenai pribadi Kristus. Alasan yang memicu terjadinya perkembangan ini adalah doktrin Lutheran tentang kehadiran nyata atau kemahahadiran tubuh Kristus di dalam sakramen Perjamuan Kudus, dan kontroversi-kontroversi seputar doktrin tersebut, baik kontroversi dengan golongan Zwingli dan golongan Kalvinis maupun kontroversi di dalam tubuh gereja Lutheran sendiri. Unsur-unsur baru ini berkaitan dengan komunikasi dua kodrat Kristus, keadaan-keadaan Kristus, dan jabatan-jabatan Kristus. Doktrin komunikasi dua kodrat dirumuskan gereja Lutheran, dan tidak pernah diadopsi, bahkan sebagian ditolak golongan Kalvinis. Keadaan-keadaan Kristus dan jabatan-jabatan Kristus adalah doktrin-doktrin yang dianut umat Lutheran maupun umat Kalvinis, merskipun kedua golongan tersebut tidak sepaham dalam doktrin jabatan-jabatan Kristus.[1]

Communicatio idiomatum

Communicatio idiomatum berarti komunikasi atribut-atribut atau sifat-hakiki (bahasa Yunani:idiomata, bahasa Latin:proprietates) salah satu kodrat Kristus dengan kodrat Kristus lainnya atau dengan keseluruhan pribadi Kristus. Communicatio idiomatum terlahir dari unio personalis dan communio naturarum. Para teolog Lutheran membedakan tiga jenis atau genera dari communicatio idiomatum sebagai berikut:[1]

(1) Genus idiomaticum (idiopoietikon), yakni sifat-hakiki satu kodrat Kristus dipindahkan dan diterapkan ke atas keseluruhan pribadi Kristus. Genus ini didasarkan atas nas Roma 1:3, 1 Petrus 3:18, dan 1 Petrus 4:1.[1]

(2) Genus apotelesmaticum (koinopoietikon), yakni fungsi-fungsi dan tindakan-tindakan penebusan dari keseluruhan pribadi Kristus (apotelesmata) diwujudnyatakan hanya oleh salah satu dari kedua kodrat Kristus. Genus ini didasarkan atas nas 1 Timotius 2:5–6, dan Ibrani 1:2–3.[1]

(3) Genus auchematicum atau genus maiestaticum, yakni kodrat insani Kristus diliputi dan dipermulia sifat-hakiki kodrat ilahi Kristus. Genus ini didasarkan atas nas Yohanes 3:13, Yohanes 3:27, Matius 28:18, Matius 28:20, Roma 9:5, Filipi 2:10. Di bawah genus inilah gereja Lutheran mengklaim semacam ubikuitas atau kemahahadiran bagi tubuh Kristus, atas dasar kemanunggalan dua kodrat di dalam satu pribadi, tetapi pandangan-pandangan mengenai setinggi apa taraf kemahahadiran ini terbagi menjadi dua aliran pemikiran yang sama-sama tersaji di dalam Rumusan Sehati tahun 1577. Brenz dan kaum Lutheran Schwaben berpegang kepada pandangan akan ubikuitas Kristus yang bersifat mutlak sedari lahir, dan dengan demikian menjadikan inkarnasi bukan hanya sekadar pemuliaan kodrat insani Kristus, melainkan juga pengilahiannya, sekalipun mereka mengakui bahwa sifat-hakiki ilahi tersamarkan selama keadaan nista Kristus berlangsung. Martin Chemnitz dan para pendeta Sachsen menilai keyakinan tersebut kelewat keliru, dan mengajarkan pandangan bahwa ubikuitas Kristus bersifat nisbi, bergantung kepada kehendak Kristus (oleh karena itu disebut volipraesentia atau multivolipraesentia), yang dapat saja hadir bersama keseluruhan pribadi Kristus di mana pun Kristus menghendaki atau menjanjikannya.[1]

(4) Ada pula genus yang keempat, yaitu genus kenoticum (dari kenosis) atau tapeinoticum (dari tapeinosis), yakni komunikasi sifat-hakiki dari kodrat insani Kristus kepada kodrat ilahinya (Filipi 2:7–8), tetapi genus ini ditolak golongan Lutheran lama karena dinilai tidak konsisten dengan sifat keajekan kodrat ilahi, dan dilabeli sebagai doktrin yang "mengerikan dan menghujat Allah" (Rumusan Sehati halaman 612), tetapi diusung kaum kenotisis modern.[1]

Para pendeta Kalvinis mengadopsi communicatio idiomatum dengan menolak rumusan Lutheran, khususnya yang berkenaan dengan genus maiestaticum[2] (kendati mereka dapat menerima rumusan tentang kedua genus pertama, setidaknya lewat apa yang diistilahkan Zwingli dengan kata allaiosis, atau pertukaran retorikal satu bagian untuk bagian lain), dan dengan tegas menolak genus ketiga, karena kemahahadiran, baik mutlak maupun nisbi, tidak konsisten dengan batasan yang sepatutnya ada pada tubuh manusia, maupun dengan fakta-fakta Kitab Suci tentang kenaikan Kristus ke surga, dan janjinya untuk kembali (baca artikel Rubrik Hitam). Genus ketiga tidak dapat terwujud secara paripurna, kecuali jika kemanusiaan Kristus juga dijadikan kekal. Selain itu, sifat-hakiki bukanlah tambahan dari luar melainkan kualitas-kualitas bawaan dari hakikat yang memilikinya, dan tidak terpisahkan dari hakikat tersebut. Dengan demikian komunikasi sifat-hakiki berkonsekuensikan komunikasi atau pembauran kodrat. Kodrat ilahi dan kodrat insani sesungguhnya dapat menjalin hubungan yang bebas dan intim satu sama lain, tetapi kodrat ilahi tidak mungkin dapat diubah menjadi kodrat insani, demikian pula kodrat insani tidak dapat diubah menjadi kodrat ilahi. Kristus memiliki segala sifat-hakiki kodrat ilahi maupun kodrat insani, akan tetapi kedua kodrat tersebut tetap terpisah dan berlainan satu sama lain.[1]

Dua keadaan Kristus

Dua keadaan Kristus adalah keadaan nista dan keadaan mulia. Doktrin ini didasarkan atas nas Filipi 2:5–9. Keadaan nista Kristus mencakup dikandungnya Kristus secara adikodrati, kelahiran, khitan, pendidikan, kehidupan di dunia, sengsara, wafat, dan pemakamannya, sementara keadaan mulia Kristus meliputi kebangkitan, kenaikan ke surga, dan bertakhtanya Yesus di sebelah kanan Allah.[3]

Golongan Lutheran dan golongan Kalvinis berbeda pandangan terkait doktrin ini. Perbedaan pertama berkenaan dengan ihwal turunnya Yesus ke Hades. Para skolastikus Lutheran memandangnya sebagai keberjayaan Yesus atas neraka, dan menjadikannya sebagai tahap pertama dari keadaan mulia Kristus, sementara pendeta-pendeta Kalvinis memandangnya sebagai tahap terakhir dari keadaan nista Kristus. Peristiwa turunnya Yesus ke Hades dapat dipandang sebagai titik balik dari satu keadaan ke keadaan lainnya, dan dengan demikian merupakan bagian dari kedua-duanya. Pokok perbedaan kedua adalah Concordia, kitab pengakuan iman Lutheran, menyebut kedua keadaan Kristus sebagai keadaan yang hanya berlaku atas kodrat insani Kristus, karena kodrat ilahi tidak rentan terhadap penistaan maupun pemuliaan.[3]

Menurut para pendeta Kalvinis, kedua keadaan Kristus berlaku atas kedua kodrat Kristus, sehingga kodrat insani Kristus dapat dikatakan berada di dalam keadaan nista apabila dibandingkan dengan keadaannya sesudah dipermuliakan kemudian hari, dan kodrat ilahi Kristus dapat dikatakan berada di dalam keadaan nista berkenaan dengan manifestasi lahiriahnya (ratione occultationis). Bagi para pendeta Kalvinis, peristiwa inkarnasi itu sendiri adalah permulaan dari keadaan nista Kristus, sementara Concordia tidak memasukkan peristiwa inkarnasi ke dalam cakupan keadaan nista Kristus.[3]

Para skolastikus Lutheran menganggap keadaan nista hanyalah penyamaran parsial atas penggunaan sesungguhnya (bahasa Yunani: kripsis kreseos) dari sifat-hakiki ilahi oleh Logos yang menjadi manusia.[3]

Tiga jabatan Kristus

(a) Jabatan kenabian (bahasa Latin: munus propheticum atau officium propheticum) mencakup jaran-ajaran dan mukjizat-mukjizat Kristus.[3]

(b) Jabatan imamat (munus sacerdotale) terdiri atas pelunasan dosa-dosa dunia dengan wafat di kayu salib, dan syafaat berkesinambungan Sang Juru Selamat Mahatinggi bagi umatnya (redemptio et intercessio sacerdotalis).[3]

(c) Jabatan rajani (munus regium), yang dengannya Kristus mendirikan kerajaannya, membela Gerejanya dari segala musuh, dan berkuasa atas segala sesuatu di surga maupun di bumi. Para pendeta terdahulu membedakan kekuasaan Kristus menjadi kuasa alam (regnum naturae sive potentiae) yang membawahi segala-galanya; kuasa kasih karunia (regnum gratiae) yang membawahi Gereja dalam perjuangan di bumi; dan kuasa kemuliaan (regnum gloriae) yang membawahi Gereja dalam kemenangan di surga.[3]

Para teolog pengikut Martin Luther dan Filipus Melanchton sampai pertengahan abad ke-17 berpandangan bahwa karya penyelamatan Kristus adalah karya Kristus selaku raja maupun imam. Dalam edisi pertama Petunjuk Agama Kristen yang terbit tahun 1536, Yohanes Kalvin juga mengemukakan pandangan yang sama. Dalam edisi ketiga Petunjuk Agama Kristen yang terbit tahun 1559 dan dalam Katekismus Jenewa barulah Yohanes Kalvin menjabarkan ketiga jabatan Kristus secara lengkap. Jabatan tiga serangkai ini dipakai para teolog Kalvinis maupun Lutheran pada abad ke-17. Pemakaiannya ditentang Johann August Ernesti, tetapi dipulihkan Friedrich Schleiermacher.[3]

Lihat pula

Rujukan

  1. ^ a b c d e f g  Satu atau lebih kalimat sebelum ini memuat teks dari suatu publikasi yang sekarang berada di ranah publikJackson, Samuel Macauley, ed. (1914). "Section 1. The Communicatio Idiomatum". New Schaff–Herzog Encyclopedia of Religious Knowledge (edisi ke-third). London and New York: Funk and Wagnalls. 
  2. ^ Muller, Richard (May 2006), "Extra Calvinisticum", Dictionary of Latin and Greek theological terms: drawn principally from Protestant scholastic theology, Baker Book House, hlm. 72–74, ISBN 978-0-8010-20643, diakses tanggal 06 Desember 2012 
  3. ^ a b c d e f g h  Satu atau lebih kalimat sebelum ini memuat teks dari suatu publikasi yang sekarang berada di ranah publikJackson, Samuel Macauley, ed. (1914). "Section 3. The Threefold Offices of Christ". New Schaff–Herzog Encyclopedia of Religious Knowledge (edisi ke-third). London and New York: Funk and Wagnalls. 
Baca informasi lainnya:

1962 Indian filmGaali MedaluTheatrical release posterDirected byB. R. PanthuluWritten byD. V. Narasa Raju (dialogues)Screenplay byDadamiraasiStory byM. S. Solamalai Padmini Pictures UnitProduced byB. R. PanthuluStarringN. T. Rama RaoDevikaCinematographyW. R. Subba RaoEdited byR. DevarajanMusic byT. G. LingappaProductioncompanyPadmini PicturesRelease date 9 February 1962 (1962-02-09) Running time153 minsCountryIndiaLanguageTelugu Gaali Medalu (transl. Air Castles) is a 1962 I…

Williams LandingStasiun komuter PTVLokasiPalmers Road, Williams LandingMelbourne, VictoriaAustraliaPemilikVicTrackPengelolaMetro TrainsJalur  Werribee Jumlah peron2 (1 pulau)Jumlah jalur3KonstruksiJenis strukturTanahFasilitas sepedaDouble Parkiteer cageAkses difabelYaInformasi lainZona tarifMyki Zona 2Situs webPublic Transport VictoriaElektrifikasiYaOperasi layanan Stasiun sebelumnya   Metro Trains   Stasiun berikutnya Aircraftmenuju Flinders Street Jalur WerribeeHoppers Cros…

2016 Uzbekistan First League This article relies largely or entirely on a single source. Relevant discussion may be found on the talk page. Please help improve this article by introducing citations to additional sources.Find sources: 2016 Uzbekistan First League – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (February 2017) Football league seasonUzbekistan First LeagueSeason2016ChampionsDinamo SamarqandTop goalscorerNavruz Khaipov (30 goals)← 2015 2017

British lawyer and Tory politician (1783–1870) For other people named Frederick Pollock, see Frederick Pollock (disambiguation). The Right Honourable SirFrederick PollockBtAttorney GeneralIn office17 December 1834 – 8 April 1835MonarchWilliam IVPrime MinisterSir Robert Peel, BtIn office6 September 1841 – 15 April 1844MonarchVictoriaPrime MinisterSir Robert Peel, Bt Personal detailsBorn(1783-09-23)23 September 1783Charing Cross, LondonDied28 August 1870(1870-08-28) (aged&#…

Self-propelled deep-diving crewed submersible In 1960, Jacques Piccard and Don Walsh were the first people to explore the deepest part of the world's ocean, and the deepest location on the surface of the Earth's crust, in the bathyscaphe Trieste designed by Auguste Piccard. Historical deep-submergence vehicles A deep-submergence vehicle (DSV) is a deep-diving crewed submersible that is self-propelled.[citation needed] Several navies operate vehicles that can be accurately described as DS…

Vuelo 981 de Flydubai A6-FDN, la aeronave accidentada en el aeropuerto de Dubái en 2013.Suceso Accidente aéreoFecha 19 de marzo de 2016Causa Desorientación espacial del piloto debido a la pérdida de consciencia situacionalLugar Cerca del Aeropuerto de Rostov del Don, Rostov del Don, RusiaCoordenadas 47°15′55″N 39°49′44″E / 47.265194444444, 39.828833333333Origen Aeropuerto Internacional de Dubái, Dubái, Emiratos Árabes UnidosDestino Aeropuerto de Rostov-on-Don, Ro…

Small outdoor entrance staircase Two row houses with stoops In American English, a stoop is a small staircase ending in a platform and leading to the entrance of an apartment building or other building. Etymology Originally brought to the Hudson Valley of New York by settlers from the Netherlands, the word stoop is part of the Dutch vocabulary that has survived there from colonial times until the present. Stoop, a small porch, comes from Dutch stoep[1] (meaning: step/sidewalk, pronounced…

  لمعانٍ أخرى، طالع بوب غراهام (توضيح). هذه المقالة يتيمة إذ تصل إليها مقالات أخرى قليلة جدًا. فضلًا، ساعد بإضافة وصلة إليها في مقالات متعلقة بها. (أبريل 2019) بوب غراهام (كاتب) معلومات شخصية الميلاد 20 أكتوبر 1942 (81 سنة)  سيدني  مواطنة أستراليا  الحياة العملية المهنة كا

Stadium at the University of Utah in Salt Lake City, Utah, US Rice–Eccles StadiumThe stadium during a night football game in 2003Salt Lake CityLocation in the United StatesShow map of the United StatesSalt Lake CityLocation in UtahShow map of UtahAddress451 South 1400 EastLocationUniversity of UtahSalt Lake City, Utah, U.S.Coordinates40°45′36″N 111°50′56″W / 40.76°N 111.849°W / 40.76; -111.849Public transit  703  (at Stadium)OwnerUniversity of Utah…

Claes-Göran Hederström (2010) Claes-Göran Hederström (* 20. Oktober 1945 in Danderyd; † 8. November 2022 in Norrköping[1]) war ein schwedischer Sänger. Als Gewinner des Melodifestivalen 1968 durfte er sein Land beim Eurovision Song Contest 1968 in London vertreten. Mit dem Schlager Det börjar verka kärlek, banne mej (deutsch: „Verdammt, es fängt an wie Liebe auszusehen“) erreichte er den fünften Platz.[2] Nach einem Rückzug vom Musikgeschäft in den 1980er Jahren…

Sports season2019–20 Atlantic 10 Conference men's basketball seasonLeagueNCAA Division ISportBasketballDurationNovember 2019 – March 2020Number of teams14TV partner(s)CBSSN, NBCSN, CBSRegular seasonRegular season championsDayton  Runners-upRichmondSeason MVPObi Toppin, DaytonTournament Atlantic 10 men's basketball seasons← 2018–192020–21 → 2019–20 Atlantic 10 men's basketball standings vte Conf Overall Team W   L   PCT W   L   PCT No. 3 Dayto…

Peluncur kendaraan ruang angkasa Shtil'(bahasa Rusia: (Штиль - calm (weather)), adalah SLBM dikonversi digunakan untuk meluncurkan satelit buatan ke orbit. Hal ini didasarkan pada R-29RM dirancang oleh State Rocket Center Makeyev dan terkait dengan Volna Launch Vehicle. Shtil' adalah peluncuran kendaraan 3-tahap yang menggunakan propelan cair. ini adalah pertama peluncuran kendaraan untuk berhasil meluncurkan muatan ke orbit dari kapal selam, meskipun peluncuran dari struktur darat mungkin …

ジョゼフ・ジェームズ・クラークJoseph James Clark ジョゼフ・J・クラーク(1949年)渾名 J.J.[1]ジョッコー(Jocko)生誕 1893年11月12日オクラホマ州 プライヤー・クリーク死没 (1971-07-13) 1971年7月13日(77歳没)ニューヨーク クイーンズ区 セント・オールバンズ所属組織 アメリカ海軍軍歴 1917 - 1953最終階級 海軍大将 リスト 指揮:「スワニー」艦長「ヨークタウン」艦長第58…

Hiệp hội bóng đá MalaysiaAFCThành lập1933Gia nhập FIFA1956Gia nhập AFC1958Chủ tịchVua Ahmad ShahWebsitehttp://www.fam.org.my Hiệp hội bóng đá Malaysia (FAM) (tiếng Mã Lai: Persatuan Bola Sepak Malaysia; tiếng Anh: Football Association of Malaysia) là tổ chức quản lý, điều hành các hoạt động bóng đá ở Malaysia. FAM quản lý đội tuyển bóng đá quốc gia Malaysia, tổ chức các giải bóng đá như giải vô địch bóng đá Mal…

Commune in Grand Est, FranceBeuveilleCommuneThe church in Beuveille Coat of armsLocation of Beuveille BeuveilleShow map of FranceBeuveilleShow map of Grand EstCoordinates: 49°25′57″N 5°41′28″E / 49.4325°N 5.6911°E / 49.4325; 5.6911CountryFranceRegionGrand EstDepartmentMeurthe-et-MoselleArrondissementBrieyCantonMont-Saint-MartinGovernment • Mayor (2020–2026) Jean-François Azzara[1]Area111.9 km2 (4.6 sq mi)Population…

Spanish association football tournament For other uses, see Copa del Rey (disambiguation). Football tournamentCopa del ReyOrganising bodyRoyal Spanish Football FederationFounded1903; 120 years ago (1903)Region SpainNumber of teams126Qualifier forUEFA Europa LeagueSupercopa de EspañaCurrent championsReal Madrid (20th title)Most successful club(s)Barcelona (31 titles)Television broadcastersList of broadcastersWebsiterfef.es 2023–24 Copa del Rey The Campeonato de España…

English musician, producer and DJ (born 1976) BonoboBonobo in 2017Background informationBirth nameSimon GreenAlso known asBarakas[1]Born (1976-03-30) 30 March 1976 (age 47)OriginBrighton, EnglandGenresElectronicadowntemponu jazztrip hopworld musicYears active1999–presentLabelsNinja Tune, Tru ThoughtsMember ofNirobi and Barakas[1]WebsiteOfficial website Musical artist Simon Green (born 30 March 1976), known by his stage name Bonobo, is an English musician, producer, and DJ …

This article has multiple issues. Please help improve it or discuss these issues on the talk page. (Learn how and when to remove these template messages) This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Madfinger Games – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (September 2014) (Learn how and when to remove t…

126th career version of Mattel's Barbie doll Computer Engineer Barbie in its packaging Computer Engineer Barbie is the 126th career version of Mattel's Barbie doll. In response to poll results indicating strong support for computer engineers, the doll set was created and introduced in 2010. In 2014, Mattel apologized for the accompanying book, I Can Be a Computer Engineer, after complaints that it represented Barbie as incompetent in the field, needing the help of men. Description The doll has a…

Diagram konsepsual dari Komputasi awan Komputasi awan atau komputasi gemawan (bahasa Inggris: cloud computing) adalah gabungan pemanfaatan teknologi komputer ('komputasi') dan pengembangan berbasis Internet ('awan'). Awan (cloud) adalah metafora dari internet, sebagaimana awan yang sering digambarkan di diagram jaringan komputer. Sebagaimana awan dalam diagram jaringan komputer tersebut, awan (cloud) dalam Cloud Computing juga merupakan abstraksi dari infrastruktur kompleks yang disembunyika…

Kembali kehalaman sebelumnya